Sukses

Beauty

Pengen Kulit Kenyal dan Mulus? Pakai Madu!

Seiring dengan perkembangan madu sering digunakan sebagai bahan utama produk kecantikan. Beberapa artis Hollywood seperti Jennifer Aniston, Heidi Klum, Miley Cyrus, Kate Moss, Tori Spelling, Eva Longoria, Kate Hudson masih menggunakan madu tradisional untuk perawatan wajah dan tubuh mereka. Cleopatra yang dikenal kecantikannya di seluruh dunia pun menggunakan madu sebagai salah satu bahan perawatan kecantikannya. Menurut www.benefit-of-honey.com madu memiliki kandungan mineral, vitamin dan karsinogen sebagai pencegahan kanker. Madu juga memiliki banyak khasiat bagi tubuh yaitu menjaga kelembutan dan kekenyalan kulit. Untuk mendapatkan wajah yang mulus seperti Cleopatra, gunakan masker madu secara teratur yang akan membantu kamu mendapatkan kulit yang lebih kencang dan cerah. Bersihkan wajah lalu oleskan madu pada kulit muka sebagai masker selama 10 sampai 15 menit lalu bilas dengan air hangat. Penggunaan masker madu juga cocok untuk segala jenis kulit, bahkan untuk pemilik kulit sensitif sekalipun. Perawatan secara efektif berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati. Bagi kamu yang ingin menghilangkan bekas jerawat cukup oleskan madu pada bekas jerawat. Praktis dan aman bukan?

Ingin rambut terlihat lebih berkilau dan mudah diatur? Tirulah Kate Middleton, ia rajin mencuci rambut dengan campuran Madu. Ambil takaran dua sendok madu yang ditambahkan dalam air hangat lalu bilas hingga bersih. Kamu juga bisa menggunakan madu sebagai conditioner rambut.

Minumlah madu tiga kali sehari sebanyak 1 sendok makan. Jika diminum secara teratur dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan menjaga kesehatan badan. Jennifer Lopez meminum jus apple yang di campur dengan madu setiap harinya untuk menjaga stamina. Kandungan gula alami madu mampu mencegah kelelahan selama latihan. Awali harimu dengan meminum teh hangat yang dicampur madu atau jus yang dicampur dengan madu.

Sangat direkomendasikan untuk kamu yang sedang menjalani diet. Minumlah segelas air hangat ditambah madu dan lemon karena madu bermanfaat mengikis lemak tanpa menguras energi.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading