Sukses

Beauty

Cara Baru Dapatkan Bulu Mata Lentik Tanpa “Fake Eyelashes”

Jakarta 1. Eyelashes Curler: Shu Uemura, Gold-Plated Eyelash Curler

2. Black Mascara: SEPHORA Outrageous Volume - Dramatic Volume Mascara

 

Banyak cara yang dapat dilakukan untuk menunjang penampilan, makeup bisa menjadi salah satunya. Makeup yang kamu butuhkan pun nggak perlu touch up di seluruh wajah, Fimelova. Kamu bisa menonjolkan objek paling favorit di wajahmu, seperti bermain pulasan makeup di bagian bulu mata. Untuk mendapatkan bulu mata panjang dan lentik, nggak semua perempuan terampil menggunakan fake eyelashes atau bulu mata palsu. Mengandalkan maskara sebagai beauty hero adalah solusi tepat yang bisa diandalkan untuk kamu yang gemar berdandan praktis. Yuk! intip tipsnya di bawah ini.

#1: Choose your favorite color

Kami rekomendasikan kamu untuk memilih eyeliner berwarna hitam. Selain membuat looks makeup terlihat lebih natural, warna ini juga cocok digunakan untuk semua jenis kulit perempuan Indonesia.

#2: Eyelash Curler + hair dryer

Mengandalkan eyelash curler untuk membuat bulu mata terlihat lentik dan lebih panjang memang cukup bisa kita andalkan, Fimelova. Agar hasilnya lebih tahan lama, ini dia cara praktis lainnya yang wajib banget kamu coba. Yap! hair dryer! Caranya, panaskan pelentik bulu mata menggunakan pengering rambut, utamakan panas hair dryer sampai di ban/bantal karet pelentik bulu mata. Waktu yang dibutuhkan untuk memanaskan hanya 20 – 30 detik saja, Fimelova. Jika terlalu panas, juga tidak baik untuk kesehatan bulu mata karena akan membuatnya gampang rontok.

#3: Apply mascara like a pro!

Ini adalah step akhir yang menentukan hasil makeup untuk bulu mata. Cara memulas maskara untuk hasil maksimal, mulailah dari bawah bulu mata lalu tarik lurus ke atas. Trik ini berguna untuk membuat jarak pada bulu mata dan tampak lebih panjang. Untuk membuat bulu mata tampak lebih tebal, gunakan stik yang sikatnya tebal. Caranya, tarik garis berbentuk zig-zag dari luar bulu mata, dan sebaliknya.

Seharian menggunakan maskara, terakhir jangan lupa untuk membersihkan sisa maskara yang menempel di bulu mata ya, Fimelova. Jika kamu menggunakan maskara waterproof, gunakan baby oil atau minyak zaitun yang diteteskan ke atas kapas pembersih wajah. Lalu tekan perlahan-lahan. Ingat! Hindari membersihkan bulu mata dengan cara digosok-gosok, selain membuat mata iritasi, bulu mata juga akan lebih mudah rapuh dan rontok. Selamat mencoba!

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading