Sukses

Beauty

Film Inspiratif Tentang Cara Wujudkan Mimpi Jadi Nyata

Jakarta Selalu ada cara berbeda yang dilakukan oleh SK-II untuk menyentuh hati perempuan. Brand kecantikan ini tak hanya mengajarkan kita tentang cara terlihat cantik dari luar, namun juga dari dalam. Karena bagaimanapun, kecantikan alami yang dimiilki oleh perempuan, sejatinya terpancar dari dalam dirinya (inner beauty). 

Pengalaman tentang kecantikan perempuan ini lah yang saya saksikan dari film pendek berjudul “Dream Again”. Film ini merupakan salah satu perwakilan cerita inspiratif dari SK-II #changedestiny. Film ini membuat pikiran saya terbuka tentang sebuah mimpi. Tanpa batas dan waktu,--inilah arti dari mimpi yang saya temukan di film berdurasi 4 menit 22 detik yang bisa kamu simak di: http://bit.ly/DreamAgainSKII.

Menyimak film ini dengan serius, mungkin kamu akan menemukan pengalaman yang sama dengan saya. Sewaktu kecil, hampir semua ibu pernah bertanya pada buah hatinya, “saat kamu dewasa nanti, kamu ingin jadi apa?”. Situasi dramatis ini juga yang akan kamu temukan saat menyimak film “Dream Again”. Bedanya, yang bertanya kali ini adalah anak kecil pada orang dewasa. Membingungkan? Awalnya saya pun seperti itu.

SK-II melakukan eksperimen sosial dengan melibatkan anak-anak yang memiliki banyak mimpi. Peran mereka sebagai penasihat untuk perempuan dewasa yang tak lagi bermimpi. Keterlibatan anak-anak tersebut tidak diketahui oleh perempuan dewasa sama sekali. Karena peran mereka diwakili oleh seorang psikiater. Sepanjang film bercerita, kita akan menyaksikan bagaimana perempuan dewasa memiliki keterbatasan sosial dalam mengejar mimpi mereka. Apalagi saat perempuan memutuskan untuk memulai kehidupan baru, yaitu memiliki keluarga dan menjadi seorang ibu. Perempuan di masa ini, memainkan peran dengan tanggung jawab hidup yang semakin meningkat.

Namun kembali lagi dengan statement sebelumnya, bahwa mimpi tak memiliki batas serta waktu. Semangat ini lah yang ingin disampaikan oleh SK-II kepada semua perempuan. Selama kita mau berusaha, mimpi bukan hanya milik kita saat kecil. Menurut saya, film ini wajib untuk disimak oleh semua perempuan yang ingin mimpi-mimpinya terwujud, tidak sebatas harapan dan impian. Banyak pertanyaan-pertanyaan dramatis yang akan kamu temukan disini. Pertanyaan dari anak kecil, yang menyimak tiap obrolan berlangsung dari earphones, untuk disampaikan pada perempuan dewasa. Pertanyaan sederhana, tapi maknanya kuat, untuk meyakinkan kita agar tidak menyerah akan mimpi-mimpi.

Apapun jawaban yang kamu temukan di film ini,  menurut saya ada pesan moral yang penting untuk kita terapkan pada diri kita. Bahwa, tiap kalimat sederhana yang pernah kita ucapkan tentang sebuah mimpi, selama kita mau berusaha dan waktu masih membuka pintu yang lebar untuk meraihnya, tak ada batasan untuk kita tak dapat mewujudkannya. Setuju?

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading