Sukses

Beauty

Mau kulit wajah cerah alami? Pakai yogurt dan madu saja!

Fimela.com, Jakarta Sebagai bagian terluar dari tubuh, kulit tubuh dan wajah harus menjadi tameng dari paparan sinar matahari dan segala kandungan zatnya yang berbahaya.

Selain itu, kulit juga menjadi bagian tubuh yang menerima dampak langsung dari penggunaan makeup berlebih hingga polusi udar. Alhasil, sel kulit mati menumpuk dan membuat wajah dan tubuh tersebut tampak kusam.

Butuh perawatan ekstra jika ingin kulit wajah tetap cerah dan sehat. Bukan cuma perawatan khusus di salon kecantikan yang bisa dilakukan, kulit wajah cerah juga bisa didapatkan dengan bahan alami seperti yogurt dan madu, kok!

Yogurt kaya akan asam laktat yang mampu mendorong proses eksfoliasi kulit, sehingga sel kulit mati lekas luruh dan wajah terhindar dari kusam. Selain itu, ada juga probiotik yang dapat menghilangkan noda hitam pada wajah.

Madu, terkenal sebagai pencerah wajah alami yang mampu menghidrasi kulit dan menjaganya tetap lembap. Kandungan antioksidan yang dimilikinya juga akan membantu proses peremajaan kulit.

Masker yogurt dan madu

Gunakan yogurt dan madu sebagai masker rutin untuk wajahmu. Tambahkan bubuk kayu manis dan biji pala untuk melengkapi khasiat masker alamimu dalam membuat wajah cerah.

Bahan yang dibutuhkan:

  • 1 sdm plain yogurt
  • 1 sdm madu asli
  • Sejumput bubuk kayu manis
  • Sejumput bubuk biji pala

Cara membuat:

Campurkan semua bahan dalam sebuah mangkuk, lalu aduk hingga merata. Pastikan bubuk kayu manis dan biji pala yang digunakan benar-benar hanya sedikit karena penggunaan yang berlebihan akan membuat kulit iritasi.

Setelah semua bahan tercampur rata, aplikasikan ke wajah yang telah dicuci sebagai masker. Lakukan setidaknya seminggu sekali secara rutin untuk hasil maksimal.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading