Sukses

Beauty

Modifikasi Oriental Dress Untuk Imlek

Vemale.com - Oleh: EW Andayani Imlek sudah menjelang di depan mata, keceriaan menyambut tahun yang baru, peruntungan yang baru, bisa diwujudkan dalam dekorasi dan busana yang sangat Imlek. Namun ini tidak berarti Anda hanya bisa mengenakan busana tradisional cheongsam saja. Unsur-unsur oriental pada suatu busana bisa dijabarkan satu per satu, dan menggabungkannya dengan desain yang lain akan menghadirkan busana oriental yang lebih segar tanpa kehilangan ciri khasnya. Berikut ini beberapa alternatif gaya yang bisa jadi ide kreatif Anda.

Maxy dress, modifikasi dudou dan modifikasi kebaya (ki-ka) (c) blogspot
Modifikasi dudou atau oto Fashion China punya pakaian dalam khusus untuk wanita yang khas bentuknya. Sehelai kain berbentuk segi lima atau diamond menutupi bagian dada dan perut dengan tali di bagian punggung. Gaun ini mengambil ciri khas dudou dan menggabungkannya dengan maxy gown yang anggun. Detail warna dan simbol Spaghetti strap maxi dress ini sebenarnya jauh dari gaya oriental, namun berkat pelipit hitam dan emas, warna merah serta simbol-simbol yang ditata apik, gaun ini menjadi sangat oriental. Kebaya Shanghai Kebaya dan batik sedang merajai tren busana tanah air kita, hadirkan nuansa oriental yang sedikit berbeda dengan kebaya bergaya Shanghai. Kerah China dan lengan setali jika diaplikasikan pada kebaya akan memberikan nuansa yang sangat indah, perpaduan yang apik dari gaya oriental dan Jawa.

Motif kontemporer dan outer jacket (c) absolutechinatours
Outer Jacket Salah satu busana khas Oriental lainnya adalah jaket dengan model agak bulky, berhias bordiran motif oriental yang sangat cantik. Jaket ini bisa dikombinasikan dengan medium A-skirt bermotif sejenis dengan warna yang sesuai. Hasilnya adalah tampilan oriental yang chic, namun tetap klasik feminin. Motif modern Gaya boleh tradisional, namun untuk menghadirkan kesan modern dan segar, pilih motif-motif yang lebih bebas. Gaun cheongsam berikut ini contohnya, motif gulungan ombak sebenarnya banyak juga dalam seni oriental, namun dengan perpaduan warna kontemporer, cheongsam ini terasa lebih segar. (vem/miw)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading