Sukses

Beauty

Perkuat Tulang Dengan 6 Makanan Kaya Kalsium Ini

Ladies, salah satu bagian tubuh yang paling penting untuk dijaga kesehatannya adalah tulang. Bagaimana pun, hanya tulang yang menjadi penyokong tubuh dna penunjang tubuh Anda bisa bergerak dengan leluasa baik cepat maupun lambat.

Anda pasti bisa membayangkan bagaimana susahnya orang yang memiliki masalah yang berhubungan dengan tulang, sendi dan lain sebagainya kan? Nah, jika Anda tidak ingin mendapat masalah kesehatan yang berhubungan dengan tulang, maka makanan kaya kalsium harus rajin Anda konsumsi Ladies.

Seperti dikutip dari www.stylecraze.com berikut ini, selain susu, daftar makanan berikut ini juga kaya kalsium dan mampu mencegah penyakit tulang menyerang, seperti

1. Kedelai
Keluarga kedelai seperti edamame, kedelai putih, kedelai hijau dan hitam merupakan sumber kalsium yang tinggi. Produk olahan kedelai juga sangat kaya kalsium, seperti tempe, tahu, susu kedelai, dan kecap.

Konsumsi kalsium di umur 20 tahun-an mampu meningkatkan pembangunan jaringan tulang dan konsumsi kalsium cukup di umur 30 an mampu menjaga tulang kuat hingga usia lanjut. Secangkir kedelai yang dimasak mengandung sekitar 175mg kalsium.

2. Okra
Sayur hijau yang mirip dengan jari ini dapat memberikan sekitar 175 miligram kalsium saat dimasak. Memasak okra tidak perlu lama-lama, cukup ditumis saja, karena semakin matang, kandungan kalsium semakin sedikit.

3. Kacang almond
Kacang almond merupakan sumber yang kaya kalsium. Cukup makan sebagai camilan atau campur dengan oatmeal sebagai sarapan atau salad sayur Anda. Diperkirakan sekitar 100 gram almond mampu memberikan sekitar 264 miligram kebutuhan kalsium Anda.

4. Bayam, brokoli, sawi bokcoy, selada air, dan seledri
Sayuran hijau seperti bayam juga memiliki banyak kalsium. Sekitar satu mangkuk penuh bayam rebus mengandung sekitar 250 mg kalsium. Sedangkan 155 gr brokoli mampu memberikan paling tidak 63 mg kalsium.

Untuk selada air, Anda bisa mendapatkan 355 mg kalsium untuk semangkuk penuh. Sawi bokcoy bisa memenuhi sekitar 100 mg kalsium per 100 gr bokcoy. Dan seledri bisa memberikan sekitar 85 mg kalsium dalam 2 mangkuk penuh.

5. Rumput laut
Rumput laut bukan hanya sangat baik untuk pencernaan, namun juga untuk tulang. Secangkir atau semangkuk kecil rumput laut mengandung paling tidak 135 mg kalsium. Anda bisa langsung makan mentah atau direbus sebentar dan dimakan begitu saja.

6. Biji wijen
Ini dia satu lagi hal hebat tentang biji wijen, selain minyaknya dijadikan minyak sehat, bijinya juga mengandung kalsium yang tinggi. Dalam setengah mangkuk kecil wijen terdapat 500 mg kalsium.

Nah, itu dia beberapa makanan yang bisa Anda konsumsi untuk menjaga kesehatan tulang dan gigi. Pastikan juga untuk mengimbangi dengan olahraga, agar tulang terlatih dan semakin sehat.

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading