Sukses

Beauty

4 Menu Sarapan Sehat Nggak Bikin Gemuk

Salah satu hal yang sebaiknya tak dilewatkan di pagi hari adalah sarapan. Sarapan akan memberikan tenaga untuk seharian beraktivitas dan menyelesaikan semua pekerjaan. Sayangnya malah banyak yang tak sarapan dengan alasan ingin menurunkan berat badan.

Bagi yang sedang berupaya menurunkan berat badan, kamu akan mengurangi porsi makanan bahkan melewatkan sarapan karena tidak ingin menambah kalori. Padahal sarapan sangat penting bagi tubuh sebelum memulai aktivitas seharian. Melewatkan sarapan justru malah menyebabkan rasa lapar dan membuatmu tergoda untuk ngemil nantinya.

Dilansir dari Shefinds, Rabu (18/04/2018), ahli gizi Megan Ostler, MS, RD di iFit mengatakan semua makanan pasti mengandung kalori, namun ada beberapa jenis makanan yang memiliki sedikit kalori yaitu kurang dari 25%. Berikut adalah beberapa jenis makanan yang dianjurkan bagi orang yang sedang berdiet tanpa khawatir menambah kalori dan bisa dijadikan menu sarapan.

Bayam
Pernah menonton kartun Popeye? Dikisahkan Popeye memiliki kekuatan super dan tubuh berotot kekar karena suka makan bayam. Komposisi fitokimia hijau dalam bayam memiliki efek kuat terhadap sel-sel lemak. Dalam setiap gram bayam mengandung kalori 7 kal yang menawarkan vitamin K, kalsium, kalium, seng dan selenium. Nutrisi ini dapat membantu menangkal rasa lapar sehingga membuatmu berhenti ngemil di sela waktu makan.

Paprika
Paprika merah, kuning dan oranye adalah sayuran manis dan renyah yang menyediakan 240 persen dari vitamin C harian yang direkomendasikan. Paprika kaya akan serat dan mengandung vitamin K, vitamin A, folat dan kalium. Tambahkan paprika dalam menu sarapanmu untuk mencukupi kebutuhan serat dan nutrisi harian tanpa takut menambah berat badan.

Berries
Buah beri biasanya dimakan bersama oatmeal, yoghurt, smoothie dan sereal untuk menambah rasa manis alami. Semua buah beri seperti blueberry, raspberry dan blackberry tinggi akan kandungan polifenol, mikronutrien yang memperlambat dan memblokir respons inflamasi dalam tubuh.

“Studi menunjukkan raspberry sebenarnya dapat membantu menurunkan berat badan karena mengandung senyawa yang dapat meningkatkan produksi leptin, hormon penekan nafsu makan,” kata Dr Luiza Petre, MD, direktur Medi-Weightloss Clinics.

Semangka
Dengan kandungan air mencapai 92%, semangka merupakan buah yang sangat baik untuk mencegah tubuh dari dehidrasi. Semangka juga sangat baik untuk menu diet sebab kandungan air yang sangat tinggi membantu perut merasa kenyang, dan memberi sinyal otak untuk tidak makan berlebihan.

Nah Ladies, lebih baik tidak skip sarapan karena kamu tetap bisa berdiet dengan menu-menu yang benar. Semoga informasi ini bermanfaat.

Sumber: Liputan6.com

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading