Sukses

Beauty

Almond Bisa Atasi Kulit Berminyak, Sudah Coba?

Fimela.com, Jakarta Kulit berminyak bisa jadi sumber masalah lain pada wajah, di antaranya yakni komedo dan jerawat. Kulit berminyak juga membuat pengaplikasian makeup jadi sedikit tricky, karenanya, kulit berminyak harus diatasi.

Produk perawatan yang tepat akan mampu mengontrol minyak di wajah. Selain itu, kulit wajah berminyak juga bisa diatasi dengan almond.

Almond kaya akan antioksidan dan asam lemak yang mampu menyerap dan mengatasi masalah kulit hingga ke lapisan terdalam, salah satunya produksi minyak berlebih.

Almond bisa menghidrasi kulit dan memberinya kelembapan alami yang dibutuhkan. Dengan tambahan beberapa bahan lainnya, masker almond bisa mengatasi masalah kelebihan minyak di wajahmu.

 

 

Masker Almond untuk Atasi Kulit Berminyak

Bahan yang dibutuhkan:

5-6 butir kacang almond

1 sdm multani mitti

1 sdm madu

1 sdm yoghurt

1 sdt susu mentah

Cara membuat:

- Diamkan almond semalaman, keesokan harinya tumbuk almond sampai halus.

- Di wadah yang berbeda, campur multani mitti dan madu, aduk sampai rata. Setelah itu, tambahkan yogurt, aduk kembali sampai semua bahan merata.

- Terakhir, masukkan susu. Lalu tambahkan bubuk almond ke dalam campuran bahan yang sudah merata, aduk lagi sampai semua bahan tercampur.

- Aplikasikan ke wajah dan leher, hindari bagian mata, mulut dan telinga.

- Diamkan selama 15-20 menit, baru bilas dengan air dingin.

- Gunakan dua kali dalam seminggu untuk hasil maksimal.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading