Sukses

Beauty

Hal yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Botox di Area Bawah Mata

Fimela.com, Jakarta Bukan tidak mungkin jika perempuan mengalami kegalauan untuk melakukan prosedur botox atau tidak. Adanya efek samping menjadi pertimbangan perempuan untuk melakukan botox.

Botox sendiri umum dilakukan untuk mengatasi kantung mata yang berlebihan. Cairan botox akan mengisi kekosongan atau garis di bawah mata. Sebelum melakukan botox di bawah mata, dikutip dari Purewow pada Rabu (24/4/2019) ada beberapa hal yang harus dipertimbangkan. Apa saja?

1. Cara kerja botox

Botox bekerja dengan menghalangi reseptor di saraf yang mencegah otot berkontraksi. Itu sebabnya menyuntikkan botox di sekitar mata dapat membuat garis halus dan kerutan menjadi lebih halus atau melumpuhkan otot aktif saat menyipitkan mata.

 

Pertimbangan sebelum botox di bawah mata

2. Mencari dokter yang berpengalaman dan bersertifikat

Mencegah timbulnya efek samping setelah menggunakan botox, lebih baik datang ke dokter bedah plastik atau dokter kulit bersertifikat yang memahami anatomi otot di daerah mata. Karena prosedur ini perlu menyuntikkan botox sangat dangkal dan dalam jumlah kecil.

3. Mencari alternatif

Tidak semua masalah penuaan pada mata bisa diatasi dengan botox. Pada lingkaran hitam misalnya, sebaiknya pertimbangkan filler daripada botox. Filler akan menambah area yang telah tenggelam menjadi lebih terlihat ketika kolagen, elastin, dan resorpsi tulang terjadi dan kulit mulai melorot di area tersebut.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading