Sukses

Beauty

Aplikasikan Skincare yang Tepat untuk Lindungi Kulit dengan Maksimal di Musim Panas

Fimela.com, Jakarta Faktor cuaca bisa mempengaruhi efektivitas skincare yang digunakan. Penggunaan yang tepat tentu akan melindungi kulit dengan lebih optimal, sebaliknya jika kamu tidak mempertimbangkan faktor cuaca tadi dan tidak tepat mengaplikasikan, tentu kulit tidak dapat terlindungi sebagaimana mestinya.

Musim di Indonesia memang cuma dua, hujan dan panas. Tapi, sinar matahari yang intens terutama di musim panas justru harus diwaspadai.

Berikut beberapa tips agar skincaremu dapat melindungi kulit dengan maksimal di musim panas, ikuti, ya!

1. Aplikasikan krim tabir surya!

Ini adalah tameng yang sangat diperlukan tiap kali kamu keluar rumah. Krim tabir surya atau sunscreen bisa meminimalisir dampak radikal bebas dari paparan sinar matahari. Sunscreen juga perlu di-update alias diaplikasikan ulang setiap 2 jam sekali, terutama jika kamu beraktivitas outdoor.

2. Jangan cuma andalkan sunscreen dari makeup

Memang banyak produk makeup yang sudah dilengkapi dengan SPF, tapi tentu intensitas dan keefektifannya dalam melindungi kulit berbeda dengan sunscreen yang terpisah. Kamu tetap harus pakai sunscreen, termasuk ketika ingin menggunakan makeup.

3. Jangan eksfoliasi di pagi hari

Kulit bisa jadi lebih sensitif sesaat setelah eksfoliasi, jika ditambah paparan sinar matahari bisa-bisa wajahmu iritasi. Baiknya lakukan eksfoliasi di malam hari menjelang tidur, agar di pagi hari ketika akan beraktivitas lagi kulit sudah lebih 'siap' menghadapi sinar matahari.

4. Jangan lupakan bibir dan area mata

Bukan cuma kulit wajah secara keseluruhan, bibir pun rentan terkena dampak paparan matahari, lho. Untuk itu, jangan lupakan bagian yang satu ini. Aplikasikan juga sunscreen khusus untuk bibir yang bisa kamu dapatkan di drugstore. Untuk area mata pun.

Paparan matahari sangat cepat terlihat dampaknya di area mata. Demi mencegah munculnya kerutan di bagian tersebut, jangan lupa aplikasikan sunscreen!

5. Jangan lupakan pelembap

Sunscreen tidak bisa menggantikan tugas pelembap, oleh karena itu kamu tetap harus selalu menggunakannya. Apalagi di cuaca panas, kulitmu bisa jadi dehidrasi. Bantu juga lembapkan dari dalam dengan menginsumsi cukup air putih.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading