Sukses

Beauty

3 Kandungan dalam Produk Pelembap yang Paling Umum dan Ternyata Berbahaya

Fimela.com, Jakarta Pelembap merupakan salah satu bagian dari perawatan kulit yang harus kamu aplikasikan setiap hari. Kamu mungkin sudah mengetahui manfaatnya, namun tahukah kamu bahwa ada beberapa kandungan paling umum dalam produk pelembap yang ternyata berbahaya bagi kulit wajah?

Dilansir dari huffpost.com, Kamis (12/12/2019), berikut ini adalah beberapa kandungan dalam produk pelembap yang paling umum dan ternyata berbahaya. Penasaran apa saja?

1. Mineral oil

Mineral oil adalah campuran hidrokarbon cair yang diperoleh dari minyak bumi. Kandungan ini biasa digunakan dalam produk skincare dan makeup, yang ternyata dapat menjadi racun atau alergen bagi sistem kekebalan tubuh manusia. Ketika diaplikasikan di kulit wajah, kandungan mineral oil dalam produk pelembap dapat menyebabkan munculnya jerawat, karena emolien yang tebal terbukti menyumbat pori-pori.

 

2. Propylene glycol

Paparan terus menerus dari kandungan ini pada kulit wajah dapat menyebabkan iritasi, ruam, eksaserbasi eksim, dan kulit terbakar. Propylene glycol memang memiliki sifat pelembap yang kuat, namun tidak cocok untuk kamu yang memiliki kulit sensitif dan kering.

3. Fragrances

Fragrances biasanya ditemukan dalam produk pelembap beraroma. Jelas bahwa kandungan ini dapat mengiritasi, menyebabkan ruam, terbakar, dan gatal-gatal pada kulit wajah.

Saksikan video menarik setelah ini

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading