Sukses

Beauty

Tips Penggunakan Makeup untuk Kulit Jerawat

Fimela.com, Jakarta Sebagian orang sering bingung ingin menggunakan makeup, tapi memiliki kulit jerawat. Makeup bisa membantu perempuan menjadi lebih percaya diri, karena makeup bisa menutupi kekurangan pada kulit wajah.

Beberapa produk makeup memiliki kandungan kimia, yang bisa membuat kulit jerawat semakin iritasi. Sebenarnya menggunakan makeup pada kulit jerawat itu boleh, namun tidak boleh digunakan setiap hari.

Makeup tebal hanya boleh digunakan pada saat acara tertentu saja, seperti datang ke pesta ulang tahun atau pesta pernikahan. Sahabat Fimela tidak usah khawatir. Fimela akan memberikan tips menggunakan makeup untuk kulit jerawat:

Primer

Primer adalah produk makeup yang digunakan sebelum menggunakan makeup. Primer memiliki fungsi untuk membuat makeup bertahan lebih lama. Biasanya primer di gunakan setelah menggunakan pelembap. Primer juga bisa digunakan untuk menutup pori-pori.

Lubang pori-pori yang besar, akan diisi dengan primer, sehingga kulit wajah nampak lebih halus. Selain itu, primer digunakan untuk mengontrol minyak. Karena minyak bisa membuat makeup jadi rusak.

Namun, bagi sebagian orang lebih memilih meninggalkan primer, agar kulit tidak berjerawat. Kalau Sahabat Fimela memiliki jerawat, gunakanlah primer yang mengandung bahan yang aman buat jerawat.

Fimela akan merekomendasikan beberapa primer yang aman untuk jerawat:

  • Wet n Wild Coverall Face Primer
  • Maybelline Baby Skin Instant Pore Eraser
  • Elf Cosmetics Blemish Control Face Primer
  • The POREfessional Face Primer from Benefit
  • The Body Shop Wonderblur

Foundation

Foundation merupakan alas bedak, yang digunakan untuk meratakan warna kulit. Bagi yang memiliki bekas jerawat, foundation bisa digunakan untuk meyamarkan bekas-bekas jerawat. Agar foundation aman digunakan untuk kulit berjerawat, gunakan foundation yang memiliki hasil semi-matte. Agar aman untuk kulit jerawat, gunakanlah foundation pada saat acara tertentu, seperti pesta ulang tahun.

Contoh foundation yang cocok digunakan untuk kulit jerawat:

  • Elf Acne Fighting Foundation
  • Maybelline Fit Me Matte Poreless
  • Loreal Infallible Pro Matte
  • Wet n Wild Photofocus Foundation
  • Bless Cosmetics Healthy Glow Foundation

Cushion

Cushion adalah BB cream yang berbentuk compact. Sebenarnya cushion hampir sama dengan foundation. amun tekstur cushion lebih ringan, jika digunakan pada kulit jerawat. Jika sering menggunakan makeup untuk bekerja, cushion cocok digunakan untuk sehari-hari pada kulit jerawat.

Contoh cushion yang aman untuk kulit jerawat adalah:

  • Missha Signature Essence Cushion
  • Laneige BB Cushion Pore Control
  • Etude House AC Cleanup Mild BB Cushion
  • COSRX Clear Fit Blemish Cushion
  • The Face Shop Oil Control Water Cushion SPF50+ PA+++

Bedak

Bedak adalah produk makeup yang digunakan untuk menahan minyak. Biasanya bedak digunakan setelah penggunaan foundation atau cushion. Produk bedak yang bisa digunakan oleh kulit jerawat, adalah bedak yang diberi label non-comedogenic.

Pada kulit berjerawat, sangat dianjurkan menggunakan bedak yang memiliki kandungan salicylic acid. Kandungan ini akan membantu jerawat cepat kering

Contoh bedak yang bisa digunakan kulit jerawat:

  • Bless Cosmetics Acne Face Powder
  • Fanbo Acne Solution Loose Powder
  • Erha21 Acne Care Lab Face Powder
  • Marcks Beauty Powder
  • Emina Sebum Fighter Loose Powder

Blush On dan Highlighter

Blush on adalah produk makeup yang biasanya digunakan untuk mempercantik pipi. Blush on digunakan setelah menggunakan bedak. Sedangkan highlighter adalah produk makeup untuk menonjolkan bagian wajah.

Pada kondisi kulit jerawat, sebaiknya hindari produk blushon dan highlighter. Karena kedua produk ini memiliki fungsi untuk menonjolkan area wajah. Namun, jika kamu ke pesta dan harus menggunakan blush on dan highlighter, usahakan menggunakan yang warnanya lembut, agar tidak terlalu menonjolkan bagian wajah.

Contoh blush on yang mengandung highlighter yang bisa digunakan adalah:

  • BLP Beauty Face Glow Blush On BLP By Lizzie Parra
  • Pixy Tint Blush
  • Fanbo Blooming Check
  • The Body Shop All in On Cheek Colour
  • Wardah Blush On

Setting Spray dan Face Spray

Setting spray adalah produk makeup, yang memiliki fungsi untuk mengkunci riasan yang ada diwajah. Cara menggunakan setting spray adalah dengan menyemprotkannya ke wajah, setelah selesai menggunakan riasan.

Setting spray ini berbeda dengan face spray. Face spray adalah produk makeup yang digunakan sebelum makeup. Seperti primer. Namun, pada beberapa merek setting spray, meng-klaim produk tersebut bisa digunakan untuk face spray.

Contoh setting spray dan face spray yang bisa digunakan untuk wajah jerawat adalah:

  • Pixy Aqua Beauty Protecting Mist
  • Mineral Botanica Acne Care Face Mist
  • Studio Tropik Balance Priming Water
  • NYX Makeup Setting Spray – Matte
  • Luxcrime Stay Last Setting Spray

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading