Sukses

Beauty

5 Manfaat Susu untuk Kesehatan dan Kecantikan Kulit Wajah

Fimela.com, Jakarta Ada banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk menjaga kesehatan dan kecantikan kulit, salah satunya adalah memanfaatkan susu beruang. Sudah menjadi rahasia umum bahwa susu merupakan bahan alami yang bisa menyehatkan tubuh sekaligus menjadi bahan campuran untuk perawatan kulit wajah.

Salah satu jenis susu yang sering digunakan untuk perawatan kecantikan kulit wajah ialah susu beruang. Susu beruang diyakini dapat merawat kulit wajah karena memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk wajah. Umumnya, susu beruang dijadikan sebagai masker dengan mencampurkan beberapa bahan alami lainnya untuk kemudian diaplikasikan di wajah.

Dengan pemakaian rutin, masker susu beruang akan membuat wajahmu terawat dan pastinya semakin cantik. Tidak perlu repot membuang biaya dan tenaga untuk ke salon atau klinik kecantikan serta mengambil perawatan yang mahal. Cukup dengan susu beruang, kamu bisa mendapatkan perubahan baik yang optimal pada kulit wajah.

Nah, buat kamu yang masih penasaran dengan segudang manfaat susu beruang, bisa melihat ulasan berikut ini. Fimela.com akan mengulas 5 manfaat susu beruang untuk kesehatan dan kecantikan kulit wajah. Simak ulasan selengkapnya dibawah ini.

Menghaluskan Kulit Wajah

Manfaat susu beruang yang pertama ialah berkhasiat untuk menghaluskan kulit wajah. Untuk kamu yang memimpikan memiliki kulit wajah yang halus, maka susu beruang adalah pilihan yang tepat dengan dijadikan sebagai masker wajah dan digunakan secara rutin.

Perlu diketahui, susu beruang memiliki kandungan nutrisi yang dapat memperbaiki tekstur kulit dan membuatnya menjadi lebih halus. Kandungan nutrisinya dapat membantu regenerasi kulit wajah sehingga sel-sel kulit mati pada wajah dapat berganti menjadi sel kulit baru yang lebih baik.

Melembapkan Kulit Wajah

Manfaat susu beruang yang kedua ialah mampu membantu melembapkan kulit wajah. Manfaat ini bisa kamu dapatkan karena dalam susu beruang terkandung vitamin dan AHA yang baik untuk melembapkan kulit wajah. Cara kerja kandungan ini ialah dengan menghidrasinya sehingga kulit wajah tetap lembap.

Tenang saja, tidak perlu khawatir akan efek samping dari kandungan ini pada susu beruang karena sudah terbukti aman dan cocok digunakan oleh semua jenis kulit. Kamu hanya perlu  menjadikan susu beruang sebagai bahan masker setiap hari. Bahan ini sangat aman digunakan secara rutin tanpa menimbulkan efek buruk bagi kulit.

Mencerahkan dan Meratakan Warna Kulit Wajah

Manfaat susu beruang yang ketiga ialah dapat mencerahkan sekaligus meratakan warna kulit wajah yang belang akibat paparan sinar matahari. Kandungan AHA yang tinggi pada susu beruang efektif membuat kulit wajah menjadi cerah merata dalam waktu cepat. Kandungan AHA bekerja menjadi eksfoliator alami yang mampu mengangkat sel-sel kulit mati di permukaan wajah.

Tidak hanya mencerahkan namun kandungan vitamin dan mineral dalam susu beruang juga dapat membantu menutrisi kulit wajah. Jika kamu rutin menjadikannya sebagai masker, kamu akan mendapatkan hasil yang optimal yakni, kulit wajah cerah merata dan cantik terawat.

Mengatasi Jerawat dan Dark Spot

Manfaat susu beruang yang keempat ialah dapat membantu mengatasi jerawat dan dark spot akibat bekas jerawat yang sukar menghilang. Untuk mendapatkan manfaat ini, kamu bisa mencampurkan susu beruang dengan bahan alami lain dapat digunakan untuk mengobati jerawat, seperti lemon dan kunyit.

Sedangkan untuk menyamarkan bekas jerawat, kamu bisa menggunakan susu beruang sebagai masker alami. Kandungan nutrisi dalam susu beruang dapat bekerja sebagai eksfoliator alami yang mampu mengikis dan mengangkat sel-sel kulit mati. Dengan begitu, bekas jerawat akan lebih mudah tersamarkan.

Mengencangkan Kulit dan Mencegah Penuaan Dini

Terakhir, manfaat susu beruang yang kelima ialah dapat mengencangkan kulit wajah sehingga mencegah penuaan dini dan pastinya membuat wajah menjadi awet muda. Manfaat ini bisa didapatkan dari susu beruang karena terdapat kandungan vitamin D yang membantu produksi kolagen pada kulit. Bukan hanya itu, kandungan yang terdapat pada susu beruang juga bermanfaat untuk proses regenerasi kulit.

Untuk mendapatkan manfaat ini, kamu bisa menggunakan susu beruang sebagai masker wajah. Hasil yang lebih maksimal bisa kamu dapatkan dengan melakukannya secara rutin. Dengan masker alami ini, kulit wajah akan menjadi lebih kencang dan elastis.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading