Sukses

Beauty

Punya Selera Berbeda, Ini Parfum Favorit Kate Middleton dan Meghan Markle

Fimela.com, Jakarta Menjadi anggota Kerajaan Inggris membuat Kate Middleton dan Meghan Markle terbatas dengan aturan penggunaan parfum. Padahal, kedua perempuan ini sama-sama memiliki ketertarikan dengan wewangian.

Meski memiliki batasan dalam menggunakan parfum, Kate Middleton dan Meghan Markle memiliki kesempatan untuk menggunakan parfum favorit mereka di waktu sendiri atau tidak sedang bertugas mewakili kerajaan.

Baik Kate Middleton dan Meghan Markle memiliki selera yang berbeda soal parfum. Hal ini karena parfum menjad produk beraroma yang sangat personal. Penasaran seperti apa parfum favorit dari Kate Middleton dan Meghan Markle.

 

1. Kate Middleton

Ibu tiga anak ini memiliki preferensi sendiri soal pilihan aroma parfum. Tergantung dari momen atau kegiatan yang ia lakukan. Untuk kesehariannya, Kate Middleton memiliki aroma fruity yang segar karena membuatnya bersemangat menjalani aktivitas. Salah satu parfum favortinya adalah Jo Malone London dengan aroma Orange Blossom.

Sementara di momen penting seperti pernikahannya dengan Pangeran William misalnya. Kate Middleton memilih menggunakan parfum dengan aroma floral. Parfum beraroma seperti ini membuatnya mampu menunjukkan feminitasnya. Salah satu parfum favoritnya adalah White Gardenia Petals dari Illuminum.

 

2. Meghan Markle

Agak sedikit berbeda dengan Kate Middleton, Meghan Markle memiliki aroma yang lebih spesifik untuk kesehariannya. Ia memilih parfum dengan aroma floral dengan sedikit spicy untuk siang hari. Parfum yang sering ia gunakan adalah Oribe Côte d’Azur Eau de Parfum dan beberapa aroma Jo Malone, termasuk Wood Sage dan Sea Salt. Sementara di malam hari, Meghan Markle memilih menggunakan Bvlgari BLV II dengan dominasi aroma citrus.

Di momen penting seperti hari pernikahannya, Meghan Markle menggunakan parfum yang dibuat khusus oleh perfumer Ratu Elizabeth, Floris London. Aroma dari parfum ini terinspirasi dari parfum Beramotto yang memiliki aroma bergamot, jeruk, dan teh hijau.

Simak video berikut ini

#changemaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading