Sukses

Beauty

5 Manfaat Daun Kelor untuk Kesehatan Kulit Dalam Satu Produk Skincare

Fimela.com, Jakarta Daun kelor yang juga disebut moringa sejak dahulu dapat membantu menjaga kesehatan tubuh. Mulai dari menjaga kadar gula dan memiliki kandungan antioksidan.

Selain menjadi komponen yang kerap digunakan dalam obat-obatan tradisional, manfaat daun kelor juga bisa digunakan untuk kandungan skincare seperti yang digunakan brand lokal terbaru MóRR.

Melalui inovasi dan teknologi terbaru, MóRR mengembangkan skincare yang mengandung ekstrak moringa oleifera atau biasa disebut daun kelor.

Tumbuhan moringa oleifera sudah dikenal memiliki khasiat yang baik dari segi kesehatan maupun kecantikan. Bahkan WHO telah menobatkan moringa oleifera sebagai tumbuhan ajaib di dunia karena segala khasiatnya.

Apa saja khasiat dari ekstrak moringa untuk perawatan kecantikan?

1. Mencegah Penuaan Dini

Dalam suatu penelitian, para ilmuwan meneliti khasiat kelor yang salah satunya bisa membantu mencegah penuaan dini. Peneliti menggunakan biji kelor untuk mengambil minyak atsirinya lalu diformulasikan ke dalam bentuk krim.

Dari hasil penelitian tersebut terbukti bahwa minyak dari moringa oleifera ini mengandung antioksidan yang tinggi. Kandungan antioksidan dalam kelor mampu mencegah munculnya keriput. Kelor juga bisa melindungi keutuhan elastin pada kulit sehingga tetap kencang dan awet muda.

2. Melembapkan dan Menghaluskan Kulit

Moringa oleifeira juga dibuktikan bisa melembapkan kulit. Ekstrak moringa kaya akan vitamin E yang membantu mengurangi keriput dan membuat kulit jadi lebih halus. Vitamin E merupakan salah satu nutrisi penting untuk kulit.

3. Membantu Regenerasi Sel Kulit

Moringa oleifeira diketahui mengandung vitamin A. Vitamin A diperlukan untuk pemeliharaan dan perbaikan jaringan kulit. Kandungan kalsium di dalamnya juga penting untuk menjaga kesehatan kulit.

4. Melindungi Kulit dari Radikal Bebas dan Mencerahkan

Moringa oleifeira mengandung vitamin C yang sangat tinggi. Vitamin C bekerja dengan mengurangi kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas serta meningkatkan kecerahan kulit. Penelitian pun menunjukkan kalau daun kelor membantu melawan radikal bebas dari sinar UV yang menyebabkan munculnya tanda-tanda penuaan.

5. Mudah Diserap Kulit

Perlu diketahui kala moringa oleifeira selain memiliki khasiat tinggi juga mengandung asam oleat 72%. Hal ini membuat ekstrak moringa akan lebih mudah diserap oleh kulit sehingga bisa dengan segera mencegah kerusakan kulit.

Sheryl Ashley selaku founder sekaligus CEO MóRR turut memaparkan bahwa moringa memang memiliki banyak khasiat untuk kecantikan. Oleh sebab itu, MóRR memilih untuk menggunakan ekstrak moringa untuk membantu memenuhi kebutuhan wanita Indonesia.

"Sebelum diluncurkan, MóRR sudah melalui uji coba selama 1,5 tahun. Formulasi MóRR dikembangkan di Korea Selatan dan dibuat di Indonesia sehingga hasilnya tentu tidak kalah dengan skincare dari negeri gingseng tersebut. Tim R&D MóRR dari Korea Selatan dan ada juga yang di Indonesia. Jadi tidak perlu menghabiskan terlalu banyak waktu untuk merawat kulit karena khasiat daun kelor di dalamnya akan membantu menjaga kecantikan mereka secara maksimal," ujar Sheryl.

MóRR hadir dengan beberapa produk keunggulan, seperti Moringa Facial Cleanser, Moringa Balancing Toner, Moringa Miracle Oil, dan Moringa Nourishing Cream. Produk-produk ini diformulasikan untuk mengatasi segala permasalahan kulit wajah seperti kusam, berminyak, kering, dan berjerawat.  Setiap kandungan sudah sesuai dengan standar BPOM RI dan Halal.

 

 

#elevate women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading