Sukses

Beauty

Jarang Disadari, 5 Kebiasaan Ini Bikin Kulit Wajah Cepat Menua

Fimela.com, Jakarta Banyak yang tak mengetahui bahwa beberapa kebiasaan ini bikin kulit wajah cepat menua. Untuk mendapatkan kulit yang kencang dan bersinar, selain memerhatikan perawatan dan asupan makanan, juga penting untuk menghindari beberapa hal yang dapat merusak kulit, seperti terpapar sinar matahari terlalu lama, stres, jarang olahraga dan sebagainya. Apakah yang membuat kulit cepat rusak? Tanpa disadari, ternyata 5 kebiasaan ini bikin kulit wajah cepat menua.

1. Stres

Tidak banyak orang yang mengetahui bahwa stres dapat mempercepat proses penuaan kulit wajah. Stres menyebabkan peradangan dalam tubuh, yang merusak berbagai bagian tubuh termasuk serat kulit. Hal ini membuat kulit terlihat kusam dan tidak bernyawa. Stres juga merusak struktur sel tubuh, yang menyebabkan penuaan dini sel. Dirimu dapat bermeditasi, berlatih yoga, atau melakukan aktivitas santai apa pun untuk melepaskan stres.

2. Paparan sinar matahari

Kulit yang terus menerus terkena paparan sinar ultraviolet matahari dapat merusak serat elastis kulit. Serat elastis kulit membantu kulit tetap kencang. Ketika mereka rusak, kulit mulai keriput dan kendur. Paparan sinar matahari terus menerus juga menyebabkan bintik-bintik hitam pada kulit. Sebelum keluar rumah, usahakan mengoles tabir surya di tangan dan wajah agar terlindung dari paparan sinar matahari.

3. Kurang tidur

Kurang tidur terus menerus tidak hanya dapat menyebabkan lingkaran hitam tetapi juga tanda-tanda penuaan lainnya seperti bintik hitam dan garis-garis halus. Para peneliti dari University of California, Los Angeles menemukan bahwa bahkan satu malam kurang tidur dapat membuat sel-sel tubuh menua lebih cepat dalam kasus orang dewasa yang lebih tua. Seseorang harus tidur minimal 7 jam sehari untuk menjaga kesehatan tubuh.

4. Kurang olahraga

Berolahraga secara teratur meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh, sehingga membuat kulit tampak bercahaya. Studi University of Birmingham, Inggris, melakukan penelitian pada tahun 2018 dan menyimpulkan bahwa orang yang berolahraga secara teratur menunjukkan tanda-tanda penuaan yang lebih sedikit dibandingkan dengan dua kelompok lainnya. Para dokter percaya bahwa berolahraga selama setengah jam sehari sudah cukup untuk menjaga tubuh tetap bugar dan sehat.

5. Posisi tidur menyamping yang terlalu lama

#ElevateWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading