Sukses

Beauty

7 Penyebab Rambut Rontok pada Wanita di Usia Muda

Fimela.com, Jakarta Rambut rontok adalah masalah rambut yang sangat mengganggu penampilan. Kondisi ini bisa dialami segala usia, mulai dari remaja hingga orang lanjut usia. Jika rambut rontok tidak segera diatasi, maka rambut rontok bisa menyebabkan kebotakan dini. 

Setiap harinya, rambut akan mengalami kerontokan antara 50 hingga 100 helai. Tetapi kalau helai rambut yang rontok lebih dari 100 helai, berarti kemungkinan kondisi rambut mengalami kerontokan yang tidak wajar.

Pada umumnya, penyebab rambut rontok pada wanita di usia muda adalah karena faktor keturunan dan gaya hidup. Penyebab rambut rontok ini harus diwaspadai dan bisa dicegah dengan cara yang tepat. Berikut penyebab rambut rontok pada wanita di usia muda, dan cara mengatasinya:

Penyebab Rambut Rontok

1. Faktor Keturunan

Secara umum penyebab rambut rontok pada wanita di usia muda adalah karena faktor keturunan. Sehingga rambut rontok bisa terjadi, jika orang tua juga memiliki masalah rambut rontok juga. Rambut baru yang akan tumbuh setelah mengalami kerontokan, yaitu rambut dengan tekstur yang tipis dan lebih halus dari pada sebelumnya.

2. Kekurangan Nutrisi

Karena pada usia muda sering mengonsumsi banyak makanan yang kurang bergizi, sehingga bisa jadi penyebab rambut rontok pada wanita. Untuk membantu pertumbuhan rambut dan mencegah kerontokan, kamu perlu mengonsusi dan memenuhi nutrisi seperti zinc, niacin, asam lemak, selenium, vitamin D, vitamin A, vitamin E, asam folat dan asam amino.

3. Stres

Terlalu banyak tekaran dan pikiran yang menyebabkan stres, juga bisa berisiko mengalami masalah rambut rontok pada wanita di usia muda. Karena stres menyebabkan siklus pertumbuhan rambut menjadi terganggu. Kerontokan yang diakibatkan oleh stres ini bisa disebut dengan telogen effluvium, yang akan berlangsung sementara saja.

4. Perubahan Hormon

Pada wanita usia muda, perubahan hormon di dalam tubuh masih belum stabil. Perubahan hormon merupakan salah satu penyebab rambut mengalami kerontokan. Sehingga wanita yang sedang mengalami masa kehamilan, masa haid dan masa menopause, seringkali mengali kerontokan rambut karena hormonnya sedang berubah-ubah.

Penyebab Rambut Rontok

5. Anemia

Anemia adalah kondisi tubuh saat kekurangan darah merah secara drastis. Kondisi anemia ini bisa menyebabkan tubuh menjadi sangat lemas, bahkan menyebabkan kerontokan rambut yang tidak normal. Anemia ini juga bisa disebabkan karena kekurangan zat besi. Sehingga zat besi sangat diperlukan untuk mencegah kerontokan rambut. Terkadang anemia ini bisa menyerang pada wanita usia muda, yang sedang masa haid atau pasca melahirkan.

6. Mengonsumsi Obat-Obatan Tertentu

Ada beberapa obat-obatan yang menyebabkan rambut rontok, seperti obat untuk kanker, depresi, masalah jantung, dan tekanan darah tinggi. Untuk itu, konsultasikan obat-obatan yang kamu konsumsi kepada dokter, agar terhindar dari masalah kerontokan rambut.

7. Penyakit Kulit Kepala

Penyebab rambut rontok pada wanita usia muda yang terakhir yaitu disebabkan karena penyakit kulit kepala, seperti folikulitis, tinea capitis, psoriasis kulit kepala, dan hipotiroidisme. Kondisi penyakit ini bisa mengganggu pertumbuhan rambut, karena saat mengalami penyakit ini akan terjadi peradangan di dalam tubuh.

Vitamin untuk Mengatasi Rambut Rontok

1. Aloe Vera

Aloe vera adalah kandungan di dalam vitamin rambut, yang bisa mengatasi rambut rontok. Karena aloe vera berfungsi untuk membantu merangsang pertumbuhan rambut. Lidah buaya juga mengandung vitamin A, vitamin C, vitamin D, vitamin E dan zat besi yang menutrisi rambut dan mencegah rambut rontok.

2. Gingseng

Gingseng juga bisa membantu mengatasi rambut rontok pada wanita usia muda, karena memiliki kandungan dalam vitamin rambut, yang bersifat sebagai antioksidan. Gingseng bisa membantu menyuburkan rambut, mengatasi kerontokan dan menguatkan akar rambut.

3. Minyak Kelapa

Vitamin rambut yang terbuat dari minyak kelapa, memiliki kandungan alami yang aman digunakan oleh wanita di usia muda. Minyak kelapa ini merupakan kandungan bahan alami yang bisa melembapkan rambut, menyuburkan rambut, mengatasi rambut rontok dan membuat rambut berkilau.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading