Sukses

Entertainment

Tanggapan Maudy Ayunda Soal S2-nya yang Selalu Dapat Kritikan

Fimela.com, Jakarta Aktor Maudy Ayunda belum lama ini menyelesaikan pendidikan S2 di Universitas Stanford, Amerika Serikat. Masyarakat Indonesia pun bangga mengetahui kabar baik tersebut.

Sayangnya, ada sebagian orang yang justru meremehkan dua gelar magister yang didapatkannya, yakni Master of Business Administration (MBA) dan pendidikan Master of Arts (MA). Menanggapi hal tersebut, Maudy pun langsung memberikan komentarnya.

"Banyak banget, kok, ada pemikiran-pemikiran pada saat itu yang, 'Aduh, ngapain sih S2? Ngapain sih, perempuan pendidikan tinggi jika nanti ujungnya di rumah? Aku dengar itu sepanjang waktu dari orang-orang di sekitarku," tutur Maudy Ayunda di kanal YouTube miliknya.

Punya Keinginan

Selanjutnya, Maudy Ayunda mengatakan setiap orang bebas untuk berpendapat mengenai apapun, termasuk soal kelulusan S2-nya. Namun dia menegaskan dirinya lah yang paling tahu baiknya seperti apa dalam menjalani hidup.

"Aku menolak untuk mendengarkan itu. Aku rasa, aku kenal diriku sendiri dan aku tahu seperti apa hidup yang ingin aku jalani. Dan itu yang aku pengin," ujarnya.

Motivasi untuk Orang Lain

Lebih lanjut, Maudy Ayunda memberikan motivasi kepada setiap orang agar yakin dengan kemampuan diri dalam mengejar mimpi masing-masing. Maudy juga mengatakan tidak perlu mendengar omongan-omongan negatif.

"Yang aku pengin aku sampaikan pokoknya, teman-teman harus berjuang untuk keyakinan diri sendiri," kata pemain Perahu Kertas itu.

Sebelumnya, Maudy Ayunda menyelesaikan pendidikan S1 di Oxford University dengan predikat cumlaude di jurusan PPE atau Politic, Philosopy, and Economics tahun 2016.

Saksikan Video Menarik Berikut Ini

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading