Sukses

Fashion

Nggak Bosenin, 4 Tips Padu-padan Rok Tartan Ala Cewek Milenials

Fimela.com, Jakarta Pencinta fashion pastinya nggak mau tampil kudet atau kurang update soal outfit yang lagi happening. Termasuk fashion item yang dulunya eksis sekarang kembali kekinian. Ya, rok bermotif tartan misalnya. Kamu yang hobi scrolling street style yang fashionable pasti notice dengan rok ini. 

Ramainya rok bermotif tartan bikin cewek milenials merasa tertantang untuk bisa memadu-padankan rok ini. Nggak cuma kelihatan kece sesuai dengan era-nya yaitu di tahun 90-an, rok tartan juga bisa kamu modifikasi dengan gaya-gaya yang girly dan elegan. Yang pastinya nggak bikin kamu kelihatan salah kostum. 

Biar penampilanmu kece dengan fashion item yang sudah lama tersimpan di lemarimu, yuk cek 4 tips padu-padan seru memakai rok tartan! 

1. Boyish Grunge, Perpaduan Rok Tartan dengan Jaket Leather

Tampil eksis dengan gaya grunge yang rebel bisa jadi pilihan andalan saat kamu memakai rok tartan. Biar makin hits, pilih rok tartan dengan potongan yang asimetrik. Sebagai atasan, kamu bisa pakai tank top warna merah maroon yang fit badan. 

Lalu, jodohkan dengan biker jaket berbahan leather. Gunakan stocking transparan supaya tampilanmu lebih edgy lagi! 

2. Preppy Chic, Kombinasi Rok Tartan dengan Sweater

Kamu yang suka tampil girly dengan aksesoris yang simpel, bisa coba gaya kasual preppy ini. Pilih rok tartan yang warnanya cerah dan lembut seperti pink pastel. 

Lalu, padukan dengan sweater warna abu-abu minimalis. Biar kelihatan lebih kece, tambahkan shawl yang motifnya hampir serupa dengan rok tartanmu. Akhiri dengan high heels warna putih untuk kesan yang elegan. 

3. Klasik Elegan, Jodohkan Rok Tartan dengan Kemeja Bermotif

Untuk kamu yang suka dengan tampilan klasik yang everlasting, kamu tinggal pakai kemeja bermotif andalanmu. Atau bisa juga bermain dengan one-tone outfit atau bisa disebut dengan padu-padan outfit dengan tone warna yang serupa. 

Seperti street styler ini, perpaduan rok tartan dominasi warna biru dengan kemeja bermotif bunga yang warnanya senada. Buat tampilannya jadi lebih stunning dengan tambahan kacamata rounded yang quirky. 

4. Quirky Chic, Padu-padan Rok Tartan dengan Kaos Basic

Kembali ke era 90-an, padu-padan rok tartan dengan kaos ini kembali eksis, lho. Tinggal memilih kaos andalan yang bisa jadi item buat mencuri perhatian publik. 

Seperti mix and match street styler ini yang menjodohkan kaos tanpa lengan bertuliskan quotes. Kemudian dipadukan dengan rok mini tartan warna merah. Biar makin kece, gulungkan kemeja lalu jadikan ikat pinggang ala cewek milenials. Makin terasa deh, gaya quirky ala anak 90-an! 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading