Sukses

Fashion

Mau Investasi Tas? Ini yang Sebaiknya Kamu Beli

Fimela.com, Jakarta Saat berbicara untuk investasi pada tas tangan mewah, tentu sangat penting untuk mencari model yang benar-benar kamu sukai. Bahkan sebelum memutuskan untuk membelinya, kamu juga harus paham kalau investasi tas tangan tidaklah sembarangan. Kamu harus benar-benar membeli tas yang daoat digunakan sepanjang waktu. Seperti contohnya tas Birkin, tas keluaran Hermes ini ternyata memiliki harga ganda pada 10 tahun ke depan.

Seperti yang dilansir dari Whowhatwear.com, ternyata untuk investasi pada tas tangan, terdapat 3 tas yang dianjurkan atau bisa dibilang tiga tas ini adalah holy trinity. Ketiga tas itu meliputi Chanel, Louis Vuitton, dan Hermes.

Menjual kembali tas Hermes juga tergantung pada model, tipe kulit, dan material hardware, Kekuatan di balik brand Hermes adalah kuantitas yang terbatas. Sehingga tas ini benar-benar dibuat secara eksklusif. Untuk mendapatkan tas ini, juga dibutuhkan waktu yang tak sebentar. Faktor keberuntungan juga sangat diperlukan dalam hal ini.

Hermes

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by HERMES Fan Page (@hermes_community) on

Hermes Birkin menjadi tas yang paling diidamkan, tas ini adalah handbag yang kerap terlihat dijinjing oleh para selebritas papan atas seperti Victoria Beckham, Alessandra Ambrosio, Kate Moss dan seluruh keluarga Kardashian-Jenner. Tas ini benar-benar berada di puncak popularitas. Untuk harga tas ini, kisarannya $9000 hingga $150.000 dan saat dijual kembali harganya mencapai $223.000.

Chanel

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by FASHION TO MAX (@fashiontomax) on

 Disaat Hermes berada di puncak popularitas, namun Chanel juga menjadi salah satu tas yang tak boleh terlewatkan. Chanel Classic Flap Bag juga menjadi tas yang patut menjadi investasi. Saat dijual kembali, harga tas ini bisa naik hingga 49% dari harga semula. Nilai jual yang tinggi juga didorong oleh popularitas tas ini yang meningkat dan juga menjadi tas andalan para selebritas seperti Alxa Chung, Rita Ora, Demi Lovato, dan sejumlas selebritas lainnya.

Louis Vuitton

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Delicate Vintage (@delicate_vintage) on

Tas Louis Vuitton Neverfull juga menjadi tas yang masuk ke dalam rekomendasi tas untuk investasi. Tas ini memiliki harga menjulang karena demand yang tinggi. Sejumlah selebritas seperti Sofia Vergara, Cara Delevingne, Diane Kruger, dan Reese Whiterspoon menjadi penggemar dari tas ini. Nahkan kenaikannya bisa mencapai hingga 85% dari harga pembelian awal.

 

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading