Sukses

Fashion

Tas Fendi Peekaboo Terinspirasi Filter Instagram dan Glow in the Dark

Fimela.com, Jakarta Fendi, fashion house asal Italia kembali memperlihatkan begitu pentingnya pembaruan dan penafsiran ulang kemewahan produknya lewat pengembangan material dan teknik baru. Silvia Venturini Fendi juga konsisten dan mendobrak batasan metodologi dan kerajinan tradisional ke arah baru dengan menggandeng seniman untuk menciptakan ulang produk mewahnya, seperti tas Fendi Peekaboo.

Kali ini menggandeng seniman asal New York Sarah Coleman yang memberikan sentuhan retro psychadelic yang klasik dari semangat 70an namun sekaligus menunjukan kebaruan. Cetakan ikonis Fendi di tas Peekaboo mendapat manipulasi filter FaceTune, aplikasi yang biasanya digunakan untuk pengeditan Instagram yang hadir menjadi sebuah karya seni.

Logo Fendi dan logo pequin bergaris yang tak kalah ikonis juga ditafsirkan ulang oleh Sarah Coleman dengan efek vertigo. Salah satu desain tas Peekaboo yang hadir lewat nappa kulit putih dengan manik-manik FF juga didesain glow in the dark atau berpendar dalam gelap.

Terdapat tiga tas Fendi Peekaboo yang didesain ulang oleh Sarah dan Silvia Venturini Fendi yang akan dirilis secara eksklusif di Fendi Miami Design District. Edisi terbatas tersebut hadir dalam Fendi ikonis warna kuning, kulit nappa putih, serta sulaman benang FF yang multiwarna.

 

 

Koleksi Furnitur Fendi

Selain tas ikonis, Sarah Coleman juga menciptakan serangkaian desain untuk ditampilkan di butik Miami. Seperti kursi merak rotan antik sampai kursi zigzag akriliki yang punya motif kolase buku dan majalah vintage yang dicetak dengan gambar arsip Fendi. 

Menggabungkan inspirasi tahun 70an dan visi masa depan, Coleman menciptakan serangkaian karya seni dalam media campuran yang terbuat dari lapisan kain dan tas Fendi yang didekonstruksi. Koleksinya merayakan suatu hal yang tak terduga dalam penglihatan yang sesuai dengan kreativitas dan inovasi Fendi.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading