Sukses

Fashion

Keindahan Sulawesi Digambarkan Melalui Koleksi Pakaian Lebaran 2021

Fimela.com, Jakarta Indonesia menjadi negara kepulauan yang memiliki keberagaman, maka tak heran jika setiap daerah memiliki keindahan alam tersendiri. Salah satunya Sulawesi yang diperkaya alam yang eksotis.

Keindahan Sulawesi tersebut pun menjadi inspirasi koleksi terbaru dari brand modest fashion lokal Wearing Klamby. Brand yang didirikan oleh Nadine Gaus dan Ridho Jufri memang konsisten menghadirkan koleksi signature pattern yang terinspirasi dari kekayaan budaya Indonesia.

Nadine menjelaskan koleksi Sulawesi ini akan menjadi busana untuk Lebaran 2021 dan akan dirilis melalui Klamby Ied Signature Show 2021 Pada tanggal 7 Maret pukul 11 siang di channel Youtube Wearing Klamby.

"Koleksi ini muncul ketika saya melihat postingan seseorang yang sedang traveling ke Sulawesi, disitu saya lihat betapa indahnya Sulawesi. Jadi ingin memperkenalkan keindah yang ada di Sulawesi, walau sekarang belum bisa traveling jadi diwujudkan ke dalam koleksi Ied Wearing Klamby," ujar Nadine dalam acara pers konfers virtual Jumat (5/3).

Nantinya, Nadine mengatakan keindahan Sulawesi seperti bukit, benteng, pantai akan diaplikasikan melalui motif untuk dress, tunik, rok dan celana dalam 42 koleksi daily hingga evening wear, yang menyertakan 9 Signature Series dan koleksi untuk keluarga termasuk koleksi pria dan anak.

"Koleksi tersebut awalnya bikin scraft yang 100 persen penjualan didonasikan kepada korban terdampak bencana di Sulawesi. Kemudian, dibuatlah untuk koleksi Lebaran yang terdiri dari 9 signature series," papar Nadine.

Koleksi Sulawesi ini memiliki siluet loose, menggunakan bahan-bahan seperti silk khas Lebaran yang nyaman untuk perempuan,  pria menggunakan bahan arezo dan anak-anak dibuat dari bahan katun anti alergi dengan warna eartone yang mendominasi.

Walau belum 100 persen eco friendly, namun Nadine mengatakan sudah mulai bertahap mengedepankan fashion ramah lingkungan seperti printing yang semuany eco friendly, limbah pakaian yang masih bisa digunakan lagi, kemasan paper bag, hingga karyawan yang terjamin kesejahterasaanya. "Sedikit demi sedikit prosesnya akan eco friendly, seperti limbah dari bahan pakaian biasanya sudah ada yang ambil untuk dibuat bantal, pekerja pun layak," papar Nadine.

Fashion Show dengan konsep menarik

Ridho mengatakan Klamby Annual Digital Show 2021 mengangkat tema Sulawesi dengan visual modern dengan aura yang dreamy, whimsical, dengan storytelling yang menarik.

Serta menggunakan semi ruangan yang memiliki empat sisi dan satu set kamar yang menceritakan proses seorang perempuan bernama Malika yang sedang bermimpi liburan ke Sulawesi.

"Jadi triplek kita pasang speaker biar dapat situasinya dan kita potong. Ada beberapa part kupu-kupu dan pohon yang banyak lekukannya bisa presisi," ujarnya.

Nadine menceritakan bahwa show ini dikerjakan dengan begitu detail untuk memastikan para penonton mendapatkan visual yang menarik. Penonton akan disuguhkan lebih dari tampilan baju-baju terbaru Klamby, tapi Klamby akan menghadirkan experience yang begitu memukau. Serta menghadirkan beberapa muse seperti Citra Kirana, Hamidah Rachmayanti, Indah Nada Puspita dan Aghnia Punjabi

 

#elevate women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading