Sukses

Fashion

Inspirasi Siluet Kebaya yang Tepat untuk Ibu Hamil Ala Selvi Ananda

ringkasan

  • Selvi Ananda memilih kebaya Kartini yang dipadukan dengan kain batik.
  • Kamu bisa meniru aksesori kalung, tas tangan, dan sepatu senada seperti Selvi Ananda.
  • Makeup natural dan hair do yang sederhana menyempurnakan penampilannya.

Fimela.com, Jakarta Kehidupan keluarga Presiden Jokowi selalu menarik untuk diikuti, yang terbaru adalah Selvi Ananda sang menantu dikabarkan tengah berbadan dua. Selvi sedang mengandung anak keduanya. Istri dari anak sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka ini mulai diketahui publik sedang mengandung kembali saat pesta ulang tahun Sedah Mirah beberapa waktu lalu.

Kabar ini semakin jelas saat perayaan HUT ke-74 RI di Istana Negara, terlihat perut Selvi Ananda sudah mulai membuncit. Sontak hal ini menjadi kabar gembira untuk semua masyarakat yang menyaksikannya. Selvi Ananda terlihat anggun dalam balutan kebaya bernuansa keemasan.

Penampilannya ini bisa menjadi inspirasi bagi para ibu hamil untuk berkebaya. Saat hamil keadaan perut akan terus membesar, sehingga banyak ibu yang kurang percaya diri. Padahal, kamu tetap bisa tampil memukau seperti Selvi Ananda.

Seperti yang dirangkum oleh Fimela pada Kamis (22/8/2019), kamu bisa sontek inspirasi kebaya untuk ibu hamil dari Selvi Ananda. Ibu dari Jan Ethes ini memang dikenal pandai memilih siluet kebaya dengan tampilan yang anggun. Berikut gaya andalan berkebaya saat hamil dari Putri Solo 2009, Selvi Ananda.

1. Kebaya Berbahan Brokat

Kebaya berbahan brokat mejadi pilihan Selvi Ananda saat merayakan HUT RI ke-74. Cutting kebaya yang membentuk siluet tubuh, memberikan kesan feminin dan anggun pada penampilannya. Karena sedang hamil, Selvi semakin terlihat segar dalam balutan kebaya berwarna muda, sambil memperlihatkan bagian perutnya yang sudah mulai membesar.

 

Kebaya untuk ibu hamil ala Selvi Ananda

2. Kain batik

Selvi memadukan kebaya dengan kain batik tulis bernuansa cokelat. Kain ini kain diberikan aksen lipit pada bagian depan agar mempermudahnya saat berjalan. Potongan kebaya di bagian depan memperlihatkan keindahan corak kain batik dengan jelas.

3. Warna pastel

Selvi Ananda memilih kebaya berwarna pastel yang membuat kulit wajah terlihat semakin cerah. Pada perayaan HUT RI ke-74, ibu Jan Ethes ini memilih kebaya dengan warna keemasan. Warna ini terlihat segar dan menyatu dengan kulit sawo matangnya. Warna cokelat tua pada kain batik sebagai bawahan juga menjadi bingkai yang membuat penampilannya semakin maksimal.

 

Pilihan kebaya untuk ibu hamil dari Selvi Ananda

4. Aksesori

Saat menggunakan kebaya, kamu bisa menambahkan aksesori pernyataan gaya. Kali ini Selvi menyematkan kalung yang mempermanis area leher. Selain itu sebuah tas berwarna metalik juga tergantung manis pada tangannya. Selvi melengkapi keseluruhan tampilan dengan menggunakan selop bersiluet lancip, yang membuatnya terlihat semakin anggun.

5. Makeup dan hair do

Pulasan makeup dan tatanan rambut juga harus dipikirkan. Bagi kamu ibu hamil bisa menyontek riasan dari Selvi Ananda yang natural namun tetap cantik. Riasan yang sederhana membuatnya terlihat lebih segar. Tatanan rambut dengan up do rendah ke belakang juga melengkapi penampilannya.

#GrowFearless with Fimela

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading