Sukses

Fashion

Melihat 5 Tren Fashion yang Populer dari Video Musik Terbaru BLACKPINK

Fimela.com, Jakarta Penantian berakhir, BLACKPINK baru saja merilis album kedua mereka. Jennie, Lisa, Rose, dan Jisoo tampil sensasional dalam video musik lagu "Pink Venom."

BLACKPINK menghadirkan beberapa penampilan paling kuat dalam mode, setiap member bertransisi dengan sempurna dari satu estetika ke estetika lainnya. Dilansir dari teenvogue.com, berikut ini adalah beberapa tren fashion yang populer dari video musik terbaru BLACKPINK.

1. Y2K

Kebangkitan gaya aught awal dipresentasikan dengan barang-barang seperti celana kargo, atasan cowl neck, dan micro skirt yang pernah terlupakan. Khususnya Lisa yang tampil mengenakan micro skirt yang di-multilayer. Lisa juga mengenakan celana kargo camo yang dipadunya dengan atasan berwarna pink chainmail, ini adalah gaya klasik di tahun 2000-an.

 

 

2. Corset

Corset menjadi bintang lagi di tahun 2022 ini. Dalam video musik Pink Venom, Rose mengikuti tren ini, menghadirkan twist pada penampilannya.

Rose tampil mengenakan cross-neck corset berwarna krem yang dipasngkan dengan rok mini khaki. Gaya Y2K-nya didapatkan pada mohair under-corset, dipadu dengan pants, dan sneakers.

3. Sport

Pakaian yang terinspirasi dari olahraga juga sempat menyerbu runway high end brand fashion, dari Dior hingga Miu Miu. BLACKPINK mengikuti tren ini dengan mengenakan sported football t-shirt, basketball jackets, dan aksesori seperti pelindung siku dan sarung tangan berkuda.

Jennie dan Lisa terlihat mengenakan kaus olahraga yang mereka ubah menjadi crop top. Sedangkan Jisoo memadukan atasan Dior tanpa lengan yang terinspirasi dari perlengkapan bersepeda, dengan celana pendek dan kaus kaki olahraga yang panjang.

4. Perhiasan

Para member BLACKPINK paham kekuatan aksesori yang sesuai. Sepanjang video musik Pink Venom, setiap member menghadirkan gaya yang berbeda untuk meningkatkan tampilan outfit mereka.

Jennie memadukan gaun Alaa merahnya dengan statement ring dari Chanel dan dental diamonds. Football t-shirtnya juga dipadu dengan choker dari Vivienne Westwood dan mutiara dari Chanel.

Sedangkan Jisoo memadukan berbagai aksesori Cartier dengan gaun yang dikenakan sebagai atasan dan sepatu boots Dior yang kontras. Lisa tetap setia mengenakan kalung dan cincin BVLGARI untuk meningkatkan tampilan micro skirt-nya. Rose memadukan little black dress-nya dengan choker berwarna hitam dan emas.

 

5. Gaya punk

Micro skirt, crop top, potongan asimetris, dan sentuhan dekonstruksi dalam video musik BLACKPINK yang terbaru berhasil memunculkan estetika yang baru, yang juga banyak terlihat di runway; Avant Apocalypse. Tren ini biasa diartikan sebagai gaya punk.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading