Sukses

Food

Resep Kue Bingka Kentang Mini

0(0)

Waktu Pembuatan90 Menit
Jumlah Porsi5 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Ingin menikmati kue dari bahan kentang yang empuk dan lembut? Yuk, coba resep kue bingka kentang mini berikut ini. Kue ini cocok jadi teman ngeteh atau ngopi juga, lho.

Bahan-Bahan

  • 250 gram kentang
  • 4 butir telur ayam
  • 300 ml santan
  • 3 sdm tepung terigu
  • 40 ml kental manis putih
  • 1.5 sdm margarin, cairkan
  • 60 gram gula pasir
  • 1/4 sdt garam
  • 1/4 sdt vanili bubuk

Cara Membuat

1. Kupas dan cuci kentang. Kukus sampai matang, lalu haluskan.

2. Campur telur dan gula pasir. Kocok dengan whisk hingga gula larut.

3. Masukkan tepung terigu, santan, vanili, garam, kental manis, dan margarin ke kocokan telur. Aduk rata.

4. Masukkan kentang ke adonan. Campur dan aduk rata.

5. Panaskan cetakan anti lengket.

6. Tuang adonan hingga 1/2 bagian cetakan. Saat pinggiran kue mulai matang, tutup dan biarkan kue bingka matang.

7. Cungkil kue dari cetakan. Sajikan.

Kue bingka ini juga bisa diberi taburan keju parut bila suka. Selamat mencoba dan semoga suka, ya.

#WomenforWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading