Sukses

Food

Resep Tumis Daging Kambing Kecap Tidak Prengus

0(0)

Waktu Pembuatan20 Menit
Jumlah Porsi4 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Daging kambing umumnya dimasak dengan banyak bumbu rempah untuk mencegah bau prengusnya. Tapi jika ingin mencoba memasak daging kambing yang tidak prengus dan tidak harus dimasak dengan banyak rempah, mungkin resep tumis daging bumbu kecap ini bisa dicoba.

Bahan:

  • 1 kg daging kambing
  • 3 lembar daun salam
  • 1 ruas jahe, memarkan

Bumbu:

  • 3 siung bawang putih
  • 1 buah bawang bombay
  • 3 buah cabai merah besar
  • 5 buah cabai rawit
  • 2 cm jahe
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • kecap manis secukupnya
  • garam dan kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat:

  1. Rebus daging kambing hingga empuk dengan daun salam dan jahe. Tiriskan dan potong-potong tipis.
  2. Tumis bawang putih dan bawang bombay iris hingga harum dan layu. Masukkan cabai iris, jahe geprek, daun salam dan daun jeruk, tumis hingga matang.
  3. Masukkan daging kambing, kecap manis, lada bubuk, garam dan kaldu bubuk secukupnya. Aduk rata.
  4. Tuang air secukupnya, masak terus hingga bumbu meresap dan air berkurang. Tes rasa, jika sudah pas, angkat.

Sajikan tumis daging kambing kecap dengan nasi hangat.

#Women for Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading