Sukses

Food

Tips Mudah Membersihkan Udang Tanpa Mengupas Kulitnya

Fimela.com, Jakarta Udang menjadi salah satu bahan makanan yang bisa diolah menjadi berbagai masakan lezat dan menggugah selera. Udang juga menjadi salah satu bahan makanan yang kaya nutrisi dan gizi untuk menunjang kesehatan tubuh kita secara keseluruhan. 

Bicara mengenai udang, mengolah udang bisa dibilang gampang-gampang susah. Tak hanya saat mengolahnya atau memasaknya yang gampang-gampang susah, saat membersihkannya kita juga memerlukan teknik khusus. 

Saat kita salah dalam membersihkan udang, yang ada udang akan berkurang banyak karena tinggal dagingnya saja. Kalau pun kita ingin udang tetap terlihat utuh, kita khawatir beberapa bagian udang yang tajam akan mengenai kita dan kotorannya tetap tersisa di dalam tubuh udang. Lantas, bagaimana untuk membersihkan udang? Terutama agar udang tetap ada kulitnya?

Tips Membersihkan Udang Tanpa Mengupas Kulit

Membersihkan udang perlu dilakukan dengan hati-hati. Jika tidak, ini bisa membuat bagian tajam pada udang melukai tangan kita. Ketika teknik yang dilakukan untuk membersihkan udang salah, kotoran pada udang juga bisa tetap tersisa di dalamnya. Berikut tips membersihkan udang tanpa mengupas kulitnya. 

  1. Ambil udang kemudian potong bagian ujung dan ekor udang. 
  2. Belah punggung udang, ambil kotoran yang memanjang di sepanjang punggung udang. 
  3. Ambil kotoran di kepala udang menggunakan tusuk gigi. Congkel semua kotoran di dalam tubuh udang menggunakan tusuk gigi. Cara ini akan membuat kotoran udang keluar dari tubuh udang dan bersih tanpa harus mengupas kulit udang. 
  4. Belah juga isi perut udang dan buang kotoran di dalamnya. Kamu juga bisa memotong kaki-kaki udang di bagian bawah perut agar udang lebih bersih. 
  5. Cuci bersih udang di bawah air mengalir. 
  6. Saat mencuci udang kamu juga bisa menambahkan sedikit tepung kentang, ini akan membuat sisa kotoran dan partikel dalam tubuh udang ikut larut bersama tepung kentang saat dicuci. 
  7. Olah udang yang telah dibersihkan tanpa membuang kulitnya dengan cara digoreng atau bakar. 

Itulah tips membersihkan udang tanpa harus mengupas kulitnya. Semoga informasi ini bermanfaat dan semoga tips ini bermanfaat. 

#WomenForWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading