Sukses

Food

Bagaimana Cara Membuat Empek-Empek Agar Tidak Keras?

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Palembang adalah kota yang berada di pulau Sumatera. Selain alam dan budaya yang indah, kota Palembang memiliki masakan yang khas, dengan rasa asam dan pedas. Salah satu makanan khas dari Palembang adalah empek-empek, yang rasanya sangat menggiurkan lidah dan mudah untuk dibuat di rumah.

Pempek atau empek-empek adalah makanan yang terbuat dari daging ikan yang digiling lembut. Kemudian daging ikan dicampur dengan tepung kanji atau tepung sagu. Pempek disajikan dengan cuko yang dapat menambah kenikmatan tersendiri.

Jika empek-empek dimasak dengan takaran bahan yang tidak tepat, maka akan membuat teksturnya menjadi keras. Lalu, bagaimana cara membuat empek-empek agar tidak keras? Simak resep empek-empek berikut ini:

Cara Membuat Empek-Empek Agar Tidak Keras

1. Pilih Ikan yang Tepat

Cara membuat empek-empek agar tidak keras yang pertama adalah dengan memilih jenis ikan yang tepat. Jenis ikan yang membuat tekstur empek-empek menjadi lembut dan lezat adalah ikan tengiri. Ada beberapa tips dari chef, bahwa ikan tengiri betina lebih enak untuk diolah jadi pempek. Pastikan gunakan ikan segar dan dingin.

2. Pilih Tepung yang Berkualitas

Empek-empek adalah makanan yang diolah menggunakan tepung. Untuk membuat adonan lebih lembut, kenyal dan tidak keras, gunakan tepung sagu yang berkualitas. Tepung sagu yang berkualitas akan memiliki aroma tepung yang khas dan tidak apek.

3. Gunakan Air Es

Cara yang selanjutnya adalah menggunakan air es. Pastikan untuk mencampurkan adonan tepung dan ikan dengan perbandingan 1:1. Lalu campurkan tepung dan ikan menggunakan air es agar mudah menyatu.

Cara Membuat Empek-Empek Agar Tidak Keras yang Selanjutnya

4. Gunakan Solet Plastik

Saat menguleni adonan empek-empek, ada baiknya untuk menggunakan solet plastik. Jika menggunakan tangan kosong saat menguleni adonan, akan membuat teksturnya menjadi keras saat empek-empek matang. Gunakan tangan hanya saat membentuk empek-empek saja.

5. Rebus dengan Air Mendidih

Masukkan minyak ke dalam air yang digunakan untuk merebus empek-empek. Minyak akan membuat adonan tidak menempel satu dengan lainnya. Kemudian masukkan empek-empek pada air yang sudah mendidih. Pastikan menggunakan api sedang saat merebus empek-empek, agar masakan matang dengan sempurna.

Resep Empek-Empek

Bahan:

  • 500 gram ikan tenggiri giling
  • 1 butir putih telur
  • 250 ml air
  • 1 sdm garam
  • 1 sdt penyedap jamur
  • 350 gr tepung sagu
  • Air secukupnya
  • Telur secukupnya

Cara membuat:

  1. Masukkan ikan ke dalam baskom, beri putih telur, air dan garam serta penyedap jamur.
  2. Masukkan tepung sagu, aduk rata. Ambil 150 gr adonan, dan beri isian 1 butir telur.
  3. Masukkan adonan yang sudah dibentuk ke dalam air mendidih, masak hingga mengapung.
  4. Angkat dan tiriskan pempek. Lalu sajikan pempek dengan saos khas pempek dari Palembang.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading