Sukses

Food

Menikmati Kelezatan Setiap Suapan Menu Chinese New Year LA MODA x Chef Yvonne Yuen

Fimela.com, Jakarta “Savour the Flavour China Blossom x Chef Yvonne Yuen x La Moda” yang digelar Plaza Indonesia menyambut Chinese New Year 2023 , menawarkan pengalaman santap spesial berkolaborasi dengan chef sosialita yang dikenal dengan YY Private Dining-nya. Chef asal Shanghai yang sempat tinggal di Hong Kong sebelum menetap di Indonesia ini merupakan spesialis kuliner autentik Shanghai dan masakan khas China.

Untuk bisa menjajal olahan Chef Yvonne, tentu kita harus memesan jasa katering private dining eksklusifnya yang sudah populer dalam kalangan kelas atas ibu kota. Namun, Plaza Indonesia memboyong Chef Yvonne ke La Moda untuk membuat empat menu andalan kolaborasi yang bisa dipesan sampai 5 Februari 2023 nanti. 

Fimela berkesempatan mencoba semua menu yang disiapkan, yaitu Jelly Fish Yusheng with Yuzu Sauce, Doubled Boiled Black Garlic Chicken Soup, dan Lanzhou Beef Noodle Soup. Serta menu penutup 8 Treasure Rice with Chinese Almond Sauce.

Sebagai menu pembuka, sepiring salad khas Imlek yang dikenal dengan yu sheng disajikan di atas meja. Atmosfer La Moda yang nyaman dan terbuka dengan ornamen khas Imlek di Plaza Indonesia menambah keseruan acara bersantap. 

Yang menarik dari Yu Sheng buatan Chef Yvonne adalah penggunaan jelly fish atau ubur-ubur sebagai pengganti ikan segar yang identik pada Yu Sheng. Sebelum menyantap, kita akan dipandu oleh staf dari La Moda yang akan mencampur kondimennya. 

Doubled Boiled Black Garlic Chicken Soup

Setelah semua bahan dari perasan jeruk lemon, saus plum, oil, kacang tumbuk, sampai keripik dituang, kita diminta untuk mengaduk dan mengangkat yu sheng setinggi-tingginya sambil memanjatkan doa dan harapan. Saat disantap, kekenyalan ubur-ubur berpadu sempurna dengan kerenyahan sayuran dan seluruh saus campuran yang menggugah selera.

Setelah menikmati yu sheng yang berbeda dari biasanya, menu kedua menyusul untuk segera disantap selagi hangat. Semangkuk sup ayam dengan bawang putih hitam yang kuahnya berwarna cokelat.

Rasanya luar biasa enak, sesuai dengan tema ‘Savour the Flavour’, kita akan diajak menikmati kelezatan dalam setiap suapan. Sebuah definisi memakan perlahan-lahan untuk menikmati dan merasakan setiap kunyahan.

“Black garlic itu sangat sehat juga. Semua resep dibuat dari bahan sederhana dan semua bisa ditemukan di Indonesia,” ujar Chef Yvonne di La Moda, Kamis (19/1/2022). 

Meski warnanya cukup pekat, rupanya rasanya sangat ringan. Chef Yvonne mengatakan jika dalam makanan China tak perlu bumbu yang melimpah, cukup pemilihan ingredient yang segar dan takaran yang pas.

Lanzhou Beef Noodle Soup

Maka kami semakin penasaran dengan sensasi menu populer lainnya yaitu mi kuah daging sapi khas Lanzhou. Potongan daging dan sayuran segar di atas kuah cokelat berminyak sangat menggoda untuk segera dicoba. 

Kuahnya lebih kental dan pekat dari sup ayam yang kami coba sebelumnya, namun tetap light dan sangat lezat. Minya kenyal, begitu juga dagingnya yang masih juicy, plus sayuran lobak dan pakcoy yang masih crunchy.

Chef Yvonne mengatakan jika menu ini dipilih karena sangat populer di China dan juga halal. Saat kami bertanya, apa rahasia kelezatannya, ia menjawab “Campurannya kali ya. Mungkin ini menu populer, tapi racikan campurannya mungkin yang enggak di mana-mana ada,” jawab Chef cantik dan anggun ini dengan suara lembut.

8 Treasure Rice with Chinese Almond Sauce

Setelah memanjakan lidah dengan hidangan gurih dan sedap, saatnya menutup dengan makanan manis. Tapi tidak terlalu manis, 8 Treasure Rice with Chinese Almond Sauce.

Chef Yvonne menceritakan jika makanan khas Shanghai ini merupakan masakan rumahan yang selalu dibuat bersama saat merayakan tahun baru. Tentu ukuran yang dibuat lebih besar, namun, ia memodifikasinya menjadi potongan-potongan lebih kecil. 

Menu dessert penuh memori masa kecil yang indah ini terdiri dari ketan, kacang kenari, biji teratai, buahan, dan pasta kacang merah. Disajikan dengan saus almond yang hangat dan nikmat.

Saat menyantapnya, rasa manis, gurih, sedikit pahit dari kacang kenari, namun nikmat seperti menggambarkan kehidupan. Karena hidup tak selamanya manis, tak selamanya pahit, tapi akan selalu indah pada waktunya. 

Semua menu yang disajikan bisa dipesan secara àla carte. Jika diminta rekomendasi mana makanan yang harus dipilih, maka jawabannya adalah semua.

Karena semua makanan yang dibuat dengan resep simple dan sederhana ini membawa cita rasa mahal dan mewah. Ajak juga teman-teman dan keluarga bersantap di resto yang juga menawarkan pengalaman kuliner  kasual dan modis ini. 

Kemeriahan Chinese New Year 2023 di Plaza Indonesia

Plaza Indonesia memulai kemeriahan Chinese New Year tahun ini dengan dekorasi menarik yang terdapat di level 1 dan level 4 serta rangkaian program Late Night Shopping yang diadakan pada tanggal 14 dan 15 Januari 2023 lalu. Masih banyak kegiatan menarik yang bisa dinikmati oleh pengunjung Plaza Indonesia termasuk Table Barongsai, Mini Barongsai,Wushu, Traditional Chinese Music, Fortune Teller, dan CNY Beat.

Dalam rangka memberikan memberikan apresiasi kepada para pengunjung setia, maka Plaza Indonesia memberikan program menarik selama bulan Januari adalah center wide sale dengan diskon hingga 80% dan berkesempatan mendapatkan eksklusif angpao dari tanggal 14 – 22 Januari 2023 dengan minimal pembelanjaan senilai Rp2.000.0000 di struk yang sama.

Tidak kalah menarik dengan promo-promo yang dihadirkan pada bulan ini diperuntukan 32 pengunjung per hari, antara lain dengan pembelanjaan senilai Rp 450.000 pada level 4 – 6 akan mendapatkan voucher pembelanjaan senilai Rp 100.000,mendapatkan gratis parkir selama 4 jam dengan minimal pembelanjaan senilai Rp500.000, dan dengan pembelanjaan minimal Rp1.000.000 akan mendapatkan voucher senilai Rp100.000 dari L’Occitane atau Gyukaku.

Khusus di bulan Januari, para pengunjung juga berkesempatan memenangkan 6 Air Purifier, 4 produk dari Charriol dan voucher F&B senilai Rp100.000 dengan melakukan pembelanjaan senilai Rp3.000.000; serta dapat menikmati payday week deals dari tanggal 24 – 31 Januari 2023 dengan mendapatkan special diskondari para tenant dan restoran yang turut berpatisipasi.

Selain program-program di atas, sepanjang Januari ini, Plaza Indonesia memiliki penawaran menarik Privilege Card Members. Yang diberikan oleh para tenant untuk memberikan kenyamanan kepada para member Plaza Indonesia.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading