Sukses

Health

4 Penyebab Telapak Tangan dan Kaki Keringat Dingin

Fimela.com, Jakarta Tubuh tentu dibuat untuk mengatur suhu, saat keadaan sedang dingin tentu tubuh akan memastikan untuk menjaganya agar darah tetap mengalir ke inti serta organ vital tetap hangat. Tentu hal ini dapat mengubah adanya jumlah aliran darah ke tangan dan kaki serta membuatnya terasa sangat dingin.

Keadaan satu ini merupakan normal dan dapat terjadi oleh siapa saja. Pembuluh darah pada tangan dan kaki yang menyempit saat dingin, biasanya akan mencegah hilangnya panas.

Beberapa orang terkadang akan memiliki kaki dan tangan yang lebih dingin dari biasanya tanpa ada yang menadasarinya. Hal ini merupakan salah satu kondisi umum, berikut beberapa penyebab telapak tangan dan kaki keringat dingin yang kerap terjadi:

1. Anemia

Anemia merupakan salah satu kelainan darah, ketika seseorang mengalami gangguan anemia dapat dikatakan kekurangan sel darah merah atau hemoglobin yang membantu mengangkut oksigen ke seluruh tubuh. Seseorang dengan anemia juga dapat mengalami tangan maupun kaki yang terasa dingin.

2. Sindrom Raynaud

Sindrom satu ini dikenal sebagai tangan Raynaud, yaitu kondisi dimana akan mempengaruhi sirkulasi darah dalam tubuh dan seringkali disertadi dengan beberapa gejala di bawah ini:

  • Jari tangan dan kaki berubah warna terutama saat stress.
  • Cemas.
  • Mati rasa.

3. Diabetes

Diabetes merupakan salah satu kompliasi yang biasanya dapat menyebabkan tangan dan kaki terasa sangat dingin, biasanya dapat disebabkan oleh penyakit jantung, sirkulasi darah, serta kerusakan saraf.

4. Merokok

Saat merokok ternyata dapat memberikan kerusakan pada pembuluh darah dalam tubuh, selain itu pembuluh darah yang rusak juga dapat menjadi sempit dan menyempitkan aliran darah serta menyebabkan tangan dan kaki menjadi sangat dingin. Hal ini ternyata dapat mempersulit jantung untuk memompa darah ke seluruh tubuh.

Itulah beberapa penyabab seseorang mengalami tangan dan kaki yang dingin dan membuatnya tak nyaman.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading