Sukses

Health

Apa Penyebab Badan Demam dan Gejalanya? Cek Di Sini

Fimela.com, Jakarta Saat suhu tubuh seseorang meningkat biasanya mereka akan merasakan panas dingin yang membuatnya tidak nyaman, selain itu suhu tubuh yang terlalu tinggi dapat membuat seseorang menggigil. Tak hanya itu, suhu tubuh yang tinggi juga dapat dipengaruhi oleh makan, olahraga, tidur, dan faktor lainnya.

Selain itu tubuh yang terasa demam atau panas dapat disebabkan oleh adanya infeksi pada sistem kekebalan tubuh dan akan menyerangnya. Suhu tubuh yang tinggi juga merupakan salah satu bagian yang normal pada reaksi satu ini, biasanya demam akan sembuh dengan sendirinya.

Meskipun hal ini dapat sembuh dengan sendirinya, beberapa orang juga membutuhkan perawatan dan penanganan yang tepat dengan demam yang mungkin dialaminya. Nah, berikut beberapa penyebab badan demam yang mungkin terjadi:

Gejala Demam

Suhu tubuh saat demam biasanya akan berbeda dari setiap orang dalam beberapa hari, seseorang yang mengalami demam biasanya akan berada di suhu tubuh 37 C. Bergantung pada apa yang dapat menyebabkan demam pada seseorang, berikut beberapa tanda serta gejala demam lainnya yang mungkin akan dialami:

  • Berkeringat.
  • Menggigil.
  • Sakit kepala.
  • Nyeri otot.
  • Kehilangan selera makan.
  • Dehidrasi.
  • Kelemahan.

Penyebab Demam

Adapun beberapa penyebab demam yang mungkin perlu kamu tahu, gejala dan penyebab demam memang tak jauh berbeda. Berikut beberapa penyebab demam yang perlu kamu tahu:

  • Infeksi, seperti infeksi virus, bakteri, maupun jamur.
  • Penyakit yang disebabkan oleh peradangan kronis.
  • Beberapa obat-obatan.

Pengobatan dan Pencegahan Demam

Meskipun demam dapat sembuh dengan sendirinya akan tetapi sangat penting untuk melakukan pengobatan serta pencegahan agar tidak menyebabkan masalah lainnya. Nah, berikut beberapa pengobatan pencegahan demam yang perlu kamu tahu:

  • Obat antijamur.
  • Obat antivirus.
  • Obat antibiotik.

Nah, itulah beberapa penyebab, gejala, dan pengobatan demam yang perlu kamu tahu. Demam yang bertambah memburuk dapat kamu periksakan ke dokter untuk mendapatkan perawatan dan penanganan yang tepat.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading