Sukses

Health

5 Bahaya Stres Pada Tubuh, Salah Satunya Munculnya Jerawat

Fimela.com, Jakarta Stres menjadi salah satu kondisi yang berpotensi dialami setiap orang. Pekerjaan yang menumpuk, masalah keluarga, pendidikan hingga hubungan asmara menjadi pemicu stres.

Bagi beberapa orang, stres mungkin dianggap sebagai kondisi yang sepele. Padahal nih Sahabat Fimela, stres adalah kondisi yang sangat berbahaya. Ada beragam dampak yang ditimbulkan akibat stres ini. Stres sangat berbahaya bagi fisik pun psikis. 

Mengutip dari laman health.com, berikut dampak atau bahaya stres bagi tubuh.

Meningkatkan Risiko Jantung

Stres yang berlebih dan terus menerus bisa memicu masalah jantung. Chauncey Crandall, MD, salah satu ahli jantung mengatakan, “stres adalah pemicu utama risiko jantung. Sayangnya, masyarakat sering lupa akan hal ini.” Studi juga menemukan jika risiko jantung tak hanya menyerang orang tua, tapi juga berpotensi besar pada anak muda yang mudah stres.

Obesitas

Penelitian menemukan jika stres bisa meningkatkan risiko obesitas. Stres bisa menyebabkan terganggunya hormon dalam tubuh. Ini bisa memicu pola hidup yang tak sehat. Saat seseorang memiliki pola hidup tak sehat, ini bisa memicu obesitas yang lebih tinggi. Para ahli menemukan jika saat stres, seseorang cenderung makan lebih banyak dari biasanya.

Rambut Rontok Hingga Beruban

Para ahli menemukan jika stres bisa memicu rambut rontok hingga beruban. Anak muda yang sering stres sangat mungkin mengalami rambut beruban di usia dini. Tak hanya itu saja, beberapa penelitian menemukan jika stres dan overthinking menyebabkan menipisnya rambut hingga kebotakan. 

Sindrom Metabolik

Orang-orang yang mengalami stres kronis memiliki risiko lebih besar terhadap masalah sindrom metabolik. Sindrom ini adalah kombinasi risiko diabetes, tekanan darah tinggi, kadar gula darah tinggi, obesita hingga kadar kolesterol abnormal. Ketika masalah kesehatan ini terjadi secara bersamaan, ini bisa meningkatkan risiko penyakit jantung bahkan kematian mendadak. 

Jerawat

Penelitian menemukan jika stres bisa memicu munculnya jerawat di tubuh. Orang-orang yang mudah mengalami stres, akan lebih mudah mengalami masalah jerawat parah. Hormon yang tidak stabil selama stres, bisa meningkatkan risiko masalah kulit salah satunya jerawat. 

Itulah sekian bahaya dari stres yang tak boleh disepelekan begitu saja. Selain bahaya di atas, stres juga bisa meningkatkan risiko masalah sistem pencernaa, disfungsi ereksi, gangguan di otak dan depresi. Semoga informasi ini bermanfaat. Yuk, sama-sama lebih bijak dalam mengelola stres Sahabat Fimela.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading