Sukses

Health

Penyebab Perut Terasa Panas dan Mual yang Kamu Alami

Fimela.com, Jakarta Mual sebenarnya merupakan suatu kondisi yang bisa ditangani sendiri atau bisa sembuh sendiri. Biasanya mual terjadi karena ada sesuatu yang bermasalah di perut. Namun pernahkah kamu mengalami mual yang disertai dengan keadaan perut yang terasa panas?

Mual biasanya disertai perut yang terasa tidak nyaman. Mungkin kamu juga pernah merasa mual dan perut terasa panas. Kalau kamu mengalami ini pasti rasanya tidak nyaman dan khawatir kalau ada sesuatu yang salah dengan perutmu.

Lalu sebenarnya apa penyebab perut terasa panas dan mual? Simak penjelasannya berikut ini.

Penyebab Perut Terasa Panas dan Mual

1. Pola makan

Gaya hidup dan kebiasaan menyantap makanan yang berbumbu sangat tajam dengan timbunan lemak jenuh dapat menjadi penyebab perut panas karena lemak cenderung menekan dinding lambung dan mengiritasi organ pencernaan lain. Makanan pedas dan lemak jenuh pada makanan dapat merusak jaringan perut menjadi panas dan nyeri.

2. Depresi berat

Seseorang yang mengalami stres dan depresi berat dapat memperlambat dan mengacaukan pencernaan sehingga mengalami refluks asam lambung yaitu asam lambung yang naik ke kerongkongan dan menimbulkan efek yang panas. Penyebab perut panas yang paling klasik adalah akibat depresi berat yang akhirnya mempengaruhi kesehatan pencernaan secara tidak langsung.

3. Kebiasaan merokok

Merokok memang punya banyak dampak negatif pada tubuh, salah satunya adalah perut terasa panas dan mual. Kandungan nikotin pada rokok mampu mengiritasi dan mencemari sistem pernafasan dan organ perut sehingga kamu perut terasa panas dan mual.

4. Minuman beralkohol

Kebiasaan minum minuman beralkohol dalam jangka panjang dapat menjadi salah satu penyebab perut panas. Hal ini dikarenakan organ pencernaan menderita iritasi karena efek panasnya. Ketika organ pencernaan teritasi maka akan terjadi suhu yang tinggi di dalam jaringan lambung dan membuat perut terasa panas.

 

Penyebab Perut Terasa Panas dan Mual

5. Terlalu banyak kafein

Terlalu banyak mengkonsumsi minuman berkafein seperti kopi bisa membuat perutmu terasa panas dan mual. Ampas kopi yang masuk pada jaringan pencernaan akan mengalami penumpukan dan menimbulkan sensasi panas yang memicu rasa nyeri yang berkelanjutan.

6. Obat-obatan pereda rasa nyeri

Sering mengkonsumsi obat pereda rasa nyeri jenis non steroid yang mengandung ibu profen dan aspirin dapat menyebabkan munculnya dispepsia atau gangguan pencernaan.

7. Makanan pedas

Mengkonsumsi makan yang beraroma dan berasa pedas dapat mengiritasi organ pencernaan dan mengakibatkan perut menjadi terasa panas dan nyeri. Kalau kamu memiliki lambung yang sensitif, lambungmu akan mudah iritasi dan timbul peradangan kalau terlalu banyak menyantap makanan yang sangat pedas.

8. Naiknya asam lambung

Naiknya asam lambung karena makanan pedas mampu membuat dinding lambung menjadi iritasi. Asam lambung yang naik tidak hanya disebabkan karena makanan pedas saja, namun bisa karena pola makan yang tidak teratur.

Itulah beberapa penyebab perut terasa panas dan mual. Sebisa mungkin hindari hal-hal tersebut untuk menghindari perut yang terasa panas dan mual ya, Sahabat Fimela.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading