Sukses

Info

Jelang Idul Fitri 2022 Kondisi Covid-19 Sudah Terkendali

Fimela.com, Jakarta Kemenkes mencatat saat ini kondisi pandemi Covid-19 di Inonesia sudah terkendali. Hal ini karena per hari ini, ada penambahan sekitar 317 kasus baru. Kondisi terkendali pandemi COVID-19 Indonesia berlangsung meskipun telah dilakukan pelonggaran secara perlahan. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Sekretaris Direktorat Jenderal Kesehatan Masyarakat Kementerian Kesehatan (Kemenkes), dr Siti Nadia Tarmizi.

 

Dikutip dari Liputann6.com, Saat ini, kebanyakan daerah di Indonesia sudah berada dalam PPKM level 1. Sementara itu, tidak terjadi pula peningkatan kasus yang signifikan. Dilihat dari angka konfirmasi harian turun terus.

Pada tanggal 25 April dilaporkan 317 kasus. Jauh turun dari pada saat kita mengalami puncak Omicron ata juga pada saat varian Delta. Angka kematian di Indonesia hari ini juga dipaparkan Nadia sebanyak 33 kasus. Padahal angka tertingginya pada gelombang Omicron kemarin mencapai 2.200 kasus.

 

Vaksinasi Tembus 95 Persen

Kemenkes mencatat bahwa vaksinasi dosis pertama sudah 95,5 persen, di mana dosis kedua sebesar 78,8 persen per tanggal 25 April 2022. Target pemerintah pada akhir Mei 2022, Indonesia akan mencapai target 80 persen dosis kedua.

Capaian vaksinasi dosis ketiga juga bisa meningkat. Saat ini capaian vaksinasi dosis ketiga di Indonesia mencapai 17 persen. Menurut Nadia, biasanya ketika ada hari raya atau liburan panjang, peningkatan kasus COVID-19 biasanya terjadi, termasuk pada gelombang sebelumnya. Maka diharapkan masyarakat juga mengingat untuk selalu menjaga kondisi.

Vaksinasi Masih Menjadi Pelindung Terkuat

Pada perayaan hari raya biasanya menjadi sebuah ujian bagi Indonesia agar tidak terjadi kembali lonjakan kasus positif Covid-19. Hal ini lantaran vaksinasi memang menjadi salah satu pelindung terkuat masyarakat dari virus Corona.

Apalagi beberapa jenis vaksin juga telah dinyatakan aman dan halal untuk digunakan masyarakat. Dengan kerja sama berbagai pihak, pemberian vaksin juga terus dilakukan. Dalam kondisi darurat, Majelis Ulama Indonesia (MUI) juga telah mengeluarkan fatwa halal untuk vaksin COVID-19 yakni pada vaksin Sinovac. 

 

Penulis : Saffa Sabila

#Woman For Woman

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading