Sukses

Info

Kemenpora Selenggarakan Acara Puncak Peringatan Haornas Tahun 2022 Secara Offline di Stadion Batakan

Fimela.com, Jakarta Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) tahun ini kembali selenggarakan Hari Olahraga Nasional (Haornas) secara offline. Ajang ini mengalami penundaan beberapa kali untuk merayakan Haornas secara offline berhubungan dengan kondisi Pandemi COVID-19 di Indonesia.

Haornas sebagai ajang pertemuan insan pelaku olahraga diperingati oleh masyarakat Indonesia setiap tanggal 9 September. Di tahun 2022 ini, Indonesia merayakan Hari Peringatan Olahraga yang ke-39 dengan ‘Bersama Cetak Juara’. Dalam perayaan ini, Kemenpora akan memberikan penghargaan pada insan pelaku olahraga yang berprestasi.

“Lahirnya Undang-Undang dan Peraturan Presiden tentang Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) diharapkan mampu memberikan kontribusi bidang olahraga Indonesia yang berkarakter tangguh dan berprestasi dunia, karena itu, tema peringatan Haornas ke-39 tahun 2022 adalah ‘Bersama Cetak Juara,” kata dari Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali dalam sambutan buku Haornas 2022.

Perhelatan Puncak Haornas Ke-39 Tahun 2022

Kemenpora tahun ini kembali memperingati Haornas secara offline dengan rangkaian acara yang menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Penyelenggaraan peringatan Haornas ke-39 berlangsung pada haru Jumat, 9 September 2022, pada pukul 20.00 hingga 22.00 WITA. Acara ini akan berisi beberapa kegiatan mulai dari Tarian Kolosal Budaya Nusantara, Madley 14 Cabor Prioritas DBON, hingga pemberian penghargaan.

Bertempat di Stadion Batakan di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, acara puncak ini juga disiarkan melalui media televisi dan Media Online Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Masyarakat dapat menyaksikan acara puncak ini melalui siaran langssung TVRI dan Channel Youtube resmi Kemenpora.

Acara puncak peringatan Haornas 2022 ini diikuti oleh banyak pihak, berikut listnya:

  • Pimpinan Lembaga Negara
  • Menteri Kabinet Indonesia Maju
  • Jaksa Agung
  • Panglima Tentara Nasional Indonesia
  • Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia
  • Pimpinan Lembaga Pemerintah Non-Kementerian
  • Pimpinan Lembaga Non Struktural
  • Gubernur Provinsi di Seluruh Indonesia
  • Bupati dan Walikota seluruh Indonesia
  • Kadispora seluruh Indonesia
  • Ketua Umum KONI Pusat dan Daerah
  • Ketua Umum KOI
  • Ketua Umum NPC Indonesia
  • Ketua Umum KORMI Nasional, Provinsi, Kab/Kota
  • Ketua Umum PB Induk Organisasi Cabang Olahraga.

Pemberian Penghargaan untuk Insan Olahraga Berprestasi

Pada Penyelenggaraan Haornas ke-39 tahun 2022 ini, Kemenpora juga akan tetap memberikan penghargaan. Penghargaan ini diberikan kepada insan pelaku olahraga serta atlet dan pelatih berprestasi yang telah mengharumkan nama bangsa dan negara.

Terdapat beberapa pihak yang menjadi sasaran penerima dan jenis penghargaan di Hari Olahraga Nasional 2022 ini. Sasaran yang ditargetkan Kemenpora yaitu: olahragawan, pelatih, asisten pelatih, tenaga keolahragaan, Induk Organisasi Cabang Olahraga, dan Organisasi Olahraga.

Bersumber dari akun Instagram Kemenpora (9/9), terdapat sembilan kategori penerima penghargaan Haornas 2022. Berikut deretan kategorinya:

  • Olahragawan Berprestasi
  • Purna Olahragawan Berprestasi
  • Pelatih Olahraga Berprestasi
  • Pembina Olahraga Berprestasi
  • Wasit Olahraga Berprestasi
  • Tenaga Keolahragaan Berprestasi
  • Pelaku Usaha Peduli Olahraga Berprestasi
  • Penggerak Olahraga Berprestasi
  • Wartawan Olahraga Berprestasi

Kemenpora Rilis Template Story untuk Rayakan Haornas 2022

Meskipun acara puncak berlangsung di Stadion Batakan di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, masyrakat tetap bisa turut merayakan Haornas ke-39 tahun 2022. Caranya melalui menggunakan foto dengan twibbon Haornas 2022 yang telah disediakan di laman website kemenpora.go.id.

Template story ditujukan untuk diunggah di story media sosial. Masyarakat seluruh Indonesia bisa dengan bebas membagikan berbagai momen yang dilakukan untuk merayakan Hari Olahraga Nasional 2022, seperti kegiatan berolahraga. Template ini dapat Sahabat Fimela unduh laman pengumuman di Situs Resmi Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, yaitu kemenpora.go.id.

 

Makna Logo Haornas XXXIX

Setiap tahun peringatan Haornas selalu memiliki tema dan logo berbeda-beda. Untuk peringatan tahun 2022 ini, Haornas juga tampil dengan logo baru. Logo ini terdiri dari dua komponen yang memiliki makna tersendiri.

Berbagai perpaduan warna merupakan simbol kolaborasi berbagai pihak sebagai kunci suksesnya implementasi Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) pada tahun 2022. Sedangkan komponen sayap garuda merupakan ikon Ibu Kota Nusantara (IKN) yang terletak di Provinsi Kalimantan Timur sebagai lokasi pelaksanaan puncak acara Haornas 2022.

*Penulis: Tasya Fadila

#Women for Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading