Sukses

Lifestyle

Diet Sukses: Jangan Asal, Begini Cara Diet Keto yang Benar

Fimela.com, Jakarta Seiring dengan diet keto menjadi tren, banyak cewek yang melakukannya demi memiliki tubuh yang ideal. Namun sayang, banyak orang yang melakukan diet ini dengan cara yang salah. 

BACA JUGA

Diet keto, dilansir dari Mayo Clinic, merupakan diet rendah kalori. Sehingga, tubuh akan membakar lemak lebih efektif. Diet Dotor menulis, supaya dietmu sukses, kamu harus mengonsumsi sedikit mungkin kalori. 

Mungkin, kamu cuma boleh makan maksimal 50 gram karbohidrat per hari. Malah, idealnya, di bawah 20 gram, lho! Semakin sedikit karbohidrat yang kamu konsumsi, semakin efektif diet ketomu. 

Tapi, ternyata diet keto nggak sesederhana itu. Karena banyak orang yang masih salah melakukannya. Terlebih, mereka masih mempertanyakan banyak hal, seperti makanan apa saja yang boleh, minuman alkohol mana yang harus dihindari, dan lain sebagainya. 

1. Cuma hitung kalori, bukan macros. 

Jadi, kamu sebenarnya nggak cuma harus menghitung kalori setiap makanan yang kamu santap. Tapi juga macros. Idealnya, kamu mengonsumsi 75% lemak, 20% protein, 5% atau kurang lemak

 

 

2. Boleh Minum Alkohol, Kok!

Jangan salah sangka, kamu tetap boleh minuman beralkoho sekali-kali. Tapi, jangan sembarangan. Beberapa minuman beralkohol yang boleh kamu minum antara lain vodka, tequila, gin, whiskey, rum, scotch, brandy, dan cognac. 

2. Jangan Lupa Olahraga

Banyak orang yang nggak olahraga dan cuma mengandalkan diet. Sebenarnya bisa, sih. Tapi prosesnya jadi lama. Biar cepat, kamu padukan juga dengan olahraga rutin. Lagian, biar kulitnya nggak bergelambir saat kurus, olahraga harus kamu lakukan, ya! 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading