Sukses

Lifestyle

Kata Perempuan: Banjir Diskon Lebaran, Harus Belanja?

Fimela.com, Jakarta Diskon menjadi salah satu hal yang tak pernah lepas dari momen Ramadan dan Lebaran. Nah, tahun ini sudah berapa banyak barang diskon yang kamu beli menjelang Lebaran 2018 ini?

Bicara soal diskon, seberapa besar sih kamu memanfaatkan momen seperti midnight sale, flash sale, dan sejenisnya selama momen Lebaran? Lalu apakah kamu merasa jika momen tersebut adalah kesempatan besar untuk mendapatkan barang-barang incaranmu?

Terkait berbagai pertanyaan di atas, Bintang.com pun mencoba menanyakan kepada beberapa perempuan dari berbagai latar belakang pekerjaan, usia, dan status pernikahan.

Kira-kira bagaimana ya pendapat mereka soal momen diskon besar yang kerap digelar menjelang hari raya seperti Lebaran?

Menurut kebanyakan perempuan, momen diskon besar di bulan Ramadan dan menjelang Lebaran adalah sesuatu yang tak biasa dilewatkan. Selain bisa bikin bahagia karena menghemat anggaran belanja, momen diskon ini rupanya juga bisa membuat mereka sakit kepala kalau sampai tak kebagian.

Ya, menghemat uang belanja menjadi alasan tersebesar kenapa banyak perempuan tak ingin melewatkan momen diskon. Terlebih untuk mereka yang punya banyak keinginan, namun jarang punya kesempatan untuk mendapatkan barang incarannya.

Diskon bikin kalap

Bicara soal diskonan tak sedikit perempuan yang gemar memburunya, terlebih saat THR telah turun, rasanya semua barang yang menarik ingin langsung dibeli, meski kadang ada rasa menyesal karena kalap membeli banyak barang.

"Kalau lagi banyak sale, rasanya apa yang dilihat juga mau dibeli. Saya pernah merasa menyesal banget setelah belanja barang diskon gara-gara lapar mata, nggak bisa kontrol. Akhirnya ada barang-barang yang semestinya nggak dibeli karena nggak butuh," - Kiki, Karyawan Swasta.

Lebih lanjut ia pun menyarankan untuk lebih hatihati saat belanja barang diskon dan megutakan kebutuhan dibanding keinginan. "Daripada barnag yang dibeli nggak terpakai, lebih baik pilih barang yang kira-kira bakal dipakai. Sekarang kalau belanja diskon apalagi lewat online, aku lebih nyari barang-barang kayak body lotion, dan produk perawatan gitu, karena awet," sarannya.

"Kalau borong barang seperti itu, lumayan bisa hemat beberapa bublan, nggak ngeluarin uang buat beli kebutuhan itu, dan bisa dipakai nutupin kebutuhan lain," tutupnya.

Kesempatan tak datang dua kali

Meski diakui suka bikin seseorang kalap saat belanja, namun penawaran diskon tak membuat banyak perempuan kapok menghadapinya, bahkan mereka selalu menanti momen tersebut.

Merunut mereka, penawaran diskon adalah hal yang tak boleh dilewatkan, karena bisa bikin menyesal dan terus kepikiran. "Sayang banget sih kalau melewatkan diskonan gitu aja. Apalagi buat yang doyan belanja. Kalo aku sih nyesel banget nggak dapat diskonan, apalagi kalau sampai lihat harga barangnya udah normal," - Mila, Ibu Rumah Tangga. 

"Belanja itu bisa menghilangkan sedih, pasti jadi bahagia banget apalagi kalau sampai dapat barang yang dicari dengan harga super miring. Sayang banget, jangan dilewatin deh!" - Anti, Mahasiswi. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading