Sukses

Lifestyle

True Story! Bekal Makan Siang, Sendok, Sampai Babi Jadi Simbol Cinta di Negara-negara Ini

Fimela.com, Jakarta Cinta adalah satu kata yang memiliki jutaan turunan. Ia bisa muncul dari cara bicara, bisa terlihat dari sorot mata, bisa terasa dari sentuhan, maupun simbol-simbol yang mewakilinya.

Tiap orang punya makna berbeda tentang cinta. Perbedaan itu ada karena pengalaman, sudut pandang, serta nilai-nilai yang dianutnya. Cara mengungkapkannya pun berbeda.

Beberapa orang sangat pandai mengungkapkan lewat kata-kata, tapi ada juga yang selalu kelu saat dihadapkan pada seseorang yang dicintai, atau lebih memilih menunjukkan cintanya lewat perbuatan.

Memperlakukan pasangannya dengan manis, menjadi apa-apa yang ia butuhkan, melindungi, setia, itu semua adalah perbuatan yang mencerminkan cinta. Tapi ya, beda orang beda cara. Bahkan tiap negara pun punya kata-kata serta simbol cinta yang berbeda.

Bukan sekadar bunga atau cokelat, negara-negara ini punya simbol cinta yang mungkin bagi kita terlihat biasa, namun di sana begitu dalam maknanya. Apa saja? Simak di bawah ini!

Jepang

Simbol cinta dari Jepang adalah bento! Kamu tahu bento? Itu, lho, bekal makan siang yang disusun sedemikian rupa sampai bentuknya super unik dan berwarna-warni. Segar banget! Kalau kita mungkin bakalan sayang makannya, atau setidaknya memastikan bekal makan siang itu difoto dulu sampai dapat dokumentasi yang layak unggah ke medsos. Ya, kan?

Jadi, untuk mengungkapkan perasaan pada orang yang dicintai, bento disiapkan dengan menu sevariatif mungkin untuk menunjukkan betapa istimewanya si dia. Masuk akal, sih. Melihat bentuknya yang lucu, bikinnya pasti effort banget. Kamu bisa coba nih bikinkan buat gebetanmu. Hihi.

Jerman

Di Indonesia babi kerap diartikan sebagai hewan yang "kotor". Bahkan, kata "babi" sendiri sering dipakai sebagai hinaan atau makian. Padahal, bagi beberapa golongan babi itu justru hewan yang 'ditinggikan'.

Di Jerman contohnya, babi dipercaya sebagai hewan pembawa keberuntungan, bahkan simbol cinta bagi pasangan. Jadi untuk mengungkapkan perasaan kepada orang yang dicintai, mereka kerap memberi berbagai kado dengan bentuk atau ornamen babi. Misalnya patung, boneka, cokelat, atau cake.

Wales

Siapa sangka kalau sendok juga bisa jadi tanda cinta? Di Wales, Inggris, ada tradisi kuno berupa pemberian love spoon sebagai tanda cinta dan keseriusan. Jika seorang pria ingin melamar kekasihnya, ia wajib memberikan love spoon ini. Kalau ditemina, berarti mereka dapat lampu hijau untuk lajut ke pernikahan.

Tradisi 'love spoon' ini ada sejak 1667. Lovespoon pertama bahkan masih tersimpan di St. Fagans National History Museum, Inggris. Bentuknya memang istimewa, sebab sendok ini berhiaskan ukiran-ukiran berlambang hati.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading