Sukses

Lifestyle

Diet Sukses: Diet Karnivora, Cara Baru Jadi Langsing

Fimela.com, Jakarta Berbagai jenis diet kini sudah menjadi tren. Namun, ada beberapa tren lain yang belum banyak didengar orang, namun desas-desusnya sangat efektif untuk menurunkan berat badan. Seperti diet karnivora. 

Diet ini, seperi namanya, merupakan kebalikan dari diet vegan dan vegetarian. Jadi, the Independent menulis, saat menjalani diet ini, kamu cuma boleh makan daging. 

Tentu saja pantangannya sudah bisa kamu bayangkan, kan? Kamu nggak boleh sama sekali makan sayuran, buah, dan juga karbohidrat. Meski di Indonesia diet ini masih jarang ada yang tahu, tapi ternyata diet karnivora sudah menjadi tren di media sosial belakangan ini. 

Dalam beberapa bulan ini saja, the Independent melaporkan, jumlah orang yang mencoba untuk menjalaninya semakin bertambah. Hingga artikel ini ditulis, sudah ada lebih dari 30 ribu postingan dengan tagar carnivoredite di Instagram. 

Memakan daging saja dalam diet ini, akan mengurangi inflamasi dan menunrunkan tekanan darah serta meningkatkan libido. Selain itu, tentu saja akan menurunkan berat badan dengan cepat. 

Ditentang Para Ahli

Sayangnya, para ahli gizi justru menentang diet yang sedang jadi tren di media sosial ini. Pasalnya, menurut mereka cara diet ini belum tentu bisa bermanfaat untuk kesehatan dan juga menurunkan berat badan dengan efektif. 

Selain itu, belum ada bukti secara ilmiah yang mendukung kalau diet karnivora bisa bermanfaat untuk kesehatan tubuh, serta menurunkan berat badan. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading