Sukses

Lifestyle

Astaga! Puluhan Lukisan Ini Terbuat Dari Bahan Makanan Asli, Buktikan Sendiri

Kini ada Instagram, twitter, path dan banyak jejaring media lainnya yang digunakan hampir seluruh masyarakat Indonesia. Dan apa sih yang lebih menarik dari sebuah foto yang memposting segala hal mengenai makanan? Yah posting makanan selalu dapat menjadi daya tarik tersendiri bagi kebanyakan orang.

Yah namun sebuah terobosan datang dengan konsep dan ide yang sangat brillian. Terobosan yang berbasis di London ini pertama kali dicetuskan oleh seorang pria jenius bernama Carl Warner. Yah Carl berhasil menyatukan unsur lukisan dengan makanan sebagai bahan pokok dalam pembuatannya.

Yah jika Anda sekilas melihat, mungkin Anda akan merasa bahwa lukisan di bawah ini diciptakan oleh cat air. Namun Anda salah besar. pasalnya gambar-gambar di bawah ini murni diciptakan dari makanan segar seperti ikan, buah-buahan dan juga sayuran.

Foto copyright boredpanda.com

Dalam sebuah wadah luas dan pipih, Carl beserta krunya membuat karya yang mereka buat dari berbagai bahan makanan. Diiringi dengan cahaya dan pemotretan yang luar biasa, gambar-gambar dari makanan ini akan membuat Anda merasa bahwa gambar itu adalah asli!

Nah coba saja jika tak percaya. Lihat kumpulan gambar makanan lukisan di bawah ini. Dan Anda pun pasti akan tertipu juga dengan karya Carl Warner yang sangat outstanding! Yuk langsung saja klik galeri foto tepat di bawah artikel ini.

(vem/oem)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading