Sukses

Lifestyle

Bersepeda Sejauh 3000 Km, Pria Ini Pecahkan Rekor Dunia

Pascal Pich adalah seorang pria yang berusia 53 tahun. Ia adalah seorang petenis asal Prancis. Dikutip dari laman oddtitycentral.com, Pascal baru saja memecahkan rekor dunia dengan mengayuh sepeda sejauh 3000 kilometer dalam waktu 6 hari.

Pria paruh baya ini menempuh perjalanan Paris hingga Moskow selama 6 hari. Setiap harinya, Pascal akan menempuh jarak 500 hingga 600 km. Ia hanya akan istirahat atau tidur 2 sampai 3 jam saja dalam sehari saat melakukan aksinya tersebut.

Pascal pecahkan rekor kayuh sepeda sejauh 3000 km selama 6 hari | Photo: Copyright oddyticentral.com

Pascal mengatakan, "Kita harus melakukan hal sedikit gila jika ingin yang terbaik. Aku telah mengayuh sepeda sejauh 3000 km selama 6 hari." Karena aksinya, pria 53 tahun tersebut dikenal sebagai salah satu atlet paling berani dengan ketahanan fisik yang mengagumkan. Tak hanya memecahkan rekor mengayuh sepeda sejauh 3000 km, tahun sebelumnya ia juga telah memecahkan rekor mengayuh sepeda sejauh 2878 km.

Bagi Pascal, mengayuh sepeda ini tak membuat fisiknya kelelahan hebat. Sesekali ia justru merasa sangat lelah dalam segi psikologis. "Kita harus yakin sejak awal dan jangan berpikir selain menyelesaikannya. Secara fisik, melakukan ini bisa dikatakan cukup mudah. Tapi, secara psikologis ini bisa sangat mengganggu dan membuatmu merasa sangat lelah," ungkap Pascal.

Pacal setelah menyelesaikan rekor terbarunya | Photo: Copyright oddyticentral.com

Sejak muda, Pascal memang sudah sangat suka dengan dunia olahraga. Menariknya, ia bahkan pernah memecahkan rekor triatlon pada usia 26 tahun dengan berenang selama 10 jam, berlari selama 10 jam dan bersepeda selama 10 jam.

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading