Sukses

Lifestyle

5 Pemuda Jadi Hafiz Fenomenal Dunia, Bikin Kagum & Terkesima

Bagi setiap umat muslim, mendengarkan lantunan ayat Al-Quran yang merdu adalah suatu kenikmatan yang luar biasa. Apalagi, jika ia juga bisa melantunkan dan menghafalkannya di luar kepala. Tak hanya jadi kenikmatan luar biasa, hafal Al-Quran dan memahami isinya merupakan sebuah kemuliaan yang tiada taranya.

Beruntunglah orang-orang yang senantiasa bisa menghafal juga melantunkan ayat Al-Quran dengan penuh ketulusan, sungguh-sungguh dan niat karena ingin mendapatkan ridho Allah semata.

"Orang yang paling baik di antara kalian adalah seorang yang belajar Al Qur`an dan mengajarkannya.” (HR. Al-Bukhari no. 4639).


Bicara mengenai seorang penghafal Al-Quran atau yang sering disebut sebagai Hafiz, marilah kita berkenalan dengan pemuda yang jadi hafiz dan namanya fenomenal di dunia berikut ini. Tak hanya fenomenal, pemuda-pemuda ini juga menjadi idola hingga membuat siapa saja terkesima karena hidayah yang ada pada diri mereka. Siapa saja mereka? Simak baik-baik ulasannya berikut ini.

Fatih Saferegic
Fatih merupakan pemuda kelahiran 2 Maret 1995. Ia adalah seorang pemuda kelahiran Jerman yang tinggal di Amerika Serikat dan berhasil menjadi hafiz di usia yang masih sangat belia yakni 12 tahun. Saat melantunkan ayat suci Al-Quran, suaranya begitu merdu dan menenangkan. Peringainya sopan, santun dan menyenangkan. Parasnya pun sangat tampan dengan senyum yang begitu menawan.

Copyright by google.com

Khalid Abu Musa
Khalid adalah pemuda fenomenal yang hafal Al-Quran sejak usia 10 tahun. Khalid adalah seorang anak asal Palestina dengan kondisi Autisme. Meski mengalami autisme, kecintaannya terhadap Al-Quran sangat besar. Ia juga bisa menghafal Al-Quran juga mempelajari isinya dalam waktu yang cukup singkat di usianya yang masih sangat belia.

Meski berbeda dari anak-anak pada umumnya, Khalid tak pernah mengeluh akan hal itu. Ia justru menunjukkan pada dunia bahwa perbedaan yang ada dalam dirinya bisa membawanya kepada suatu kebaikan tak terduga yakni menjadi seorang hafiz.

Copyright by google.com

Muadz
Muadz merupakan seorang anak tuna netra asal Mesir. Sejak usia 4 tahun, Muadz telah belajar membaca dan menghafal Al-Quran. Meski ia memiliki kekurangan fisik yakni kebutaan, Muadz tak pernah mengeluh untuk mempelajari dan menghafal Al-Quran. Muadz menjadi hafiz di usia 11 tahun. Tak tanggung-tanggung, ia hafal 30 juz Al-Quran.

Di usianya yang sangat muda, Muadz berhasil mengantarkan namanya ke jajaran nama-nama anak paling mengagumkan di dunia. Ia juga menjadi anak yang menginspirasi bagi semua orang terutama umat muslim di dunia.

Copyright by google.com

Sayyid Muhammad Husein Tabataba'I
Sayyid dikatakan sebagai bocah ajaib asal Iran. Bagaimana tak ajaib, di usianya yang masih 5 tahun, anak ini telah menghafal 30 jus Al-Quran. Ia juga meraih gelar doktor honoris causa dengan bidang science of retonation of the holy quran College Islamic University, Inggris pada usia 7 tahun.

Tak hanya hafal Al-Quran, Sayyid juga bisa menerjemahkan semua isi ayat pada Al-Quran dengan bahasa sehari-harinya yakni bahasa Persia. Sayyid yang lahir pada 16 Januari 1991 ini merupakan hafiz paling fenomenal sekaligus disegani alim ulama di negerinya maupun di dunia.

Copyright by google.com

Syarifudin Khalifah
Sayarifudin saat ini telah berusia 23 tahun. Ia merupakan hafiz asal Tanzania, Afrika Timur. Sejak kecil ia dikenal sebagai bocah ajaib. Bagaimana tidak, Syarifudin kecil yang berasal dari keluarga Katolik ini telah hafal 30 juz Al-Quran dan shalat 5 waktu sejak usia 1,5 tahun. Tak hanya hafal Al-Quran, ia juga hafal isi kitab injil dengan lengkap sejak belia.

Awalnya, orang tua Syarifudin menilai buah hatinya dikuasai mahkluk halus atau sejenisnya. Tapi, setelah orang tuanya mengetahui buah hatinya tersebut hafal Al-Quran dan memahami ajaran agama Islam, orang tuanya pun memeluk Islam. Di usia 5 tahun, Syarifudin telah berdakwah di berbagai negara di Afrika dan membuat ribuan orang memeluk Islam. Dalam dakwahnya, Syarifudin biasa menggunakan berbagai bahasa seperti Inggris, Arab, Perancis, Italia dan masih banyak lagi.

Copyright by google.com

Itulah sedikitnya lima hafiz Al-Quran paling fenomenal di dunia. Para pemuda yang luar biasa dan bikin terkesima ya Ladies. Semoga informasi ini bermanfaat dan kita semua bisa senantiasa berada di jalan yang benar dan mendapat hidayah dari Tuhan untuk menjadi salah satu manusia spesial lagi mulia di hadapanNya.

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading