Sukses

Lifestyle

Tips Menikmati Liburan Tanpa Membuat Berat Badan Naik

Fimela.com, Jakarta Liburan bisa jadi masa-masa yang menyenangkan sekaligus membahayakan, terutama buat berat badan. Di masa liburan, tak jarang seseorang menjadi permisif mengenai apa yang dikonsumsi. Makan apa saja atas nama "sedang liburan", tapi menyesal kemudian.

Sekarang sudah waktunya kamu berhati-hati, penghujung tahun seperti ini biasanya jadi ajang untuk libur panjang, kan? Ke mana pun kamu pergi liburan, jangan sampai kamu menyesali bertambahnya angka-angka di timbangan badanmu.

Bukannya tidak boleh makan enak, lho, cuma harus lebih menjaga, dan terapkan pula tips di bawah ini!

Tetap aktif bergerak

Tak susah, jalan kakipun membuat tubuhmu bergerak, kan? Manfaatkan setiap kesempatan yang ada untuk bergerak sebanyak mungkin, jangan cuma bermalas-malasan kalau tidak mau berat badan naik, ya!

 

Pilih camilan sehat

Alih-alih menyiapkan stok coklat atau keripik kentang untuk liburan, lebih baik stok buah untuk jaga-jaga jika timbul hasrat untuk snacking yang tak terbendung. Tetap hindari junk-food dan fokus mengenyangkan perut di waktu makan berat pagi, siang, dan malam hari.

Minum air putih

Jangan pernah skip yang satu ini, bahkan ketika kamu merasa lapar, minum air putih terlebih dahulu. Air putih ini akan membantu tubuh bersiap menerima makanan sekaligus membuktikan rasa laparmu sungguhan atau dehidrasi saja.

Jangan makan sambi melakukan hal lain

Ini adalah salah satu upaya mencegahmu makan terlalu banyak dan pilihan makananmu tak terkontrol. Luangkan waktu untuk makan dan nikmati makananmu seraya mengunyahnya perlahan. Dengan mengunyah perlahan, kamu juga bisa lebih mendengar 'sinyal' yang dikirim tubuh ketika mulai merasa kenyang.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading