Sukses

Lifestyle

Pentingnya Melakukan Pengobatan Terhadap Gonorea

Ladies, apakah Anda merasakan gejala-gejala gonorea pada tubuh Anda? Apakah Anda sudah berkonsultasi pada dokter dan melakukan pemeriksaan? Apabila hasil diagnosis dan pemeriksaan menunjukkan bahwa Anda infeksi gonorea, maka jangan menunda-nunda untuk melakukan tindakan pengobatan.

Sebab, seperti yang dikutip dari webmd.com, infeksi gonorea baik pada wanita maupun pria yang tidak segera diobati justru akan menimbulkan penyakit serius yang lebih berbahaya. Pada wanita, infeksi gonorea yang dibiarkan begitu saja akan membahayakan tuba falopi atau saluran telur yang dapat berujung pada kemandulan.

Lebih lanjut, infeksi gonorea yang tidak diobati dapat meningkatkan risiko kehamilan di luar kandungan, sebuah kondisi di mana janin tumbuh di luar rahim, yang sangat berbahaya baik bagi ibu maupun janin. Sedangkan pada pria, gonorea yang tidak segera disembuhkan dapat menyebabkan epididimitis, sebuah infeksi menyakitkan yang terjadi pada testikel pria.

Epididimitis tersebut dapat berujung pada kemandulan pada pria jika tidak segera diobati. Selain itu, gonorea yang dibiarkan begitu saja dapat membahayakan prostat yang dapat menyebabkan luka pada uretra yang dapat menimbulkan rasa sakit saat buang air kecil. Infeksi gonorea yang tidak segera dilakukan pengobatan juga dapat menjalar hingga darah serta persendian.

Keadaan akan menjadi sangat membahayakan bagi penderita gonorea apabila infeksi telah menyebar pada darah serta persendian. Lebih lanjut, penderita infeksi gonorea juga sangat rentan terhadap penularan virus HIV yang menjadi pembawa penyakit mematikan AIDS.

Oleh: Lies Nureni

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading