Sukses

Lifestyle

Dampak Buruk Kejahatan Seksual Bagi Wanita

Sungguh menyedihkan ketika melihat semakin maraknya kejahatan seksual yang terjadi di masyarakat. Wanita merupakan sasaran empuk sebagai korban kejahatan ini. Dan ternyata Sebuah penelitian terbaru menyatakan bahwa wanita yang pernah menjadi saksi mata atau mengalami kejahatan seksual cenderung akan melakukan hubungan seksual yang tidak aman. Penelitian ini dilakukan di sebuah rumah sakit yang khusus menangani pasien yang menderita penyakit seksual menular.

Penelitian ini melibatkan 481 wanita yang menderita penyakit seksual menular dan hampir semua wanita yang mengatakan bahwa diri mereka pernah menjadi korban kejahatan seksual. 39% di antara mereka mengaku pernah mengalami kejahatan seksual, 20% pernah mengalami kejahatan seksual di masyarakat, 23% mengalami kejahatan seksual saat masih anak-anak, dan 18% pernah menjadi korban kekerasan.

Menurut laman everydayhealth.com, kejahatan seksual dapat mempengaruhi psikologis seorang wanita sehingga melakukan hubungan seksual yang tidak aman yang mengakibatkan terjadinya beberapa penyakit menular seperti HIV. Untuk itu wanita yang menjadi korban kejahatan seksual harus mendapatkan penanganan intensif dari pihak-pihak yang berkompeten untuk menghindari terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

Temuan dari penelitian ini bisa dijadikan sebagai acuan untuk memaksimalkan pemberian konsultasi kepada wanita yang mengalami kejahatan seksual. Seperti yang kita ketahui, dewasa ini kasus kejahatan seksual pada wanita meningkat dari tahun ke tahun. Untuk mencegah terjadinya makin banyak korban berjatuhan, sudah sepatutnya pemerintah dan masyarakat bekerjasama untuk menanggulangi permasalahan ini.

Oleh: Ratna K.D

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading