Sukses

Lifestyle

Cara Menyimpan Gula Pasir Agar Tahan Lama dan Tidak Menggumpal

Fimela.com, Jakarta Gula menjadi salah satu bahan masakan atau makanan yang penting ada di dapur. Selain sebagai pemanis makanan atau minuman, gula juga sering dimanfaatkan sebagai bumbu masakan agar setiap masakan terasa lebih sedap dan gurih. Gula juga bermanfaat sebagai pengawet alami makanan.

Karena gula adalah bahan makanan yang penting ada di dapur, pastikan untuk menyimpan gula dengan cara tepat agar gula bisa tahan lama dan tidak menggumpal Sahabat Fimela. Untuk menyimpan gula agar tahan lama, simak caranya berikut ini.

  1. Saat membeli gula pastikan untuk membeli gula yang berkualitas bagus, tidak menggumpal, berair atau pun dikerubuti semut.
  2. Jika gula sudah terbeli, simpan gula di wadah tertutup baik itu toples atau wadah khusus gula.
  3. Sebaiknya wadah yang digunakan untuk menyimpan gula bersih dan kering. Wadah yang basah atau kotor bisa membuat gula lebih mudah menggumpal dan kualitasnya menurun.
  4. Hindari menyimpan wadah gula di tempat yang terkena sinar matahari langsung. Gula yang terpapar sinar matahari langsung dan terkena panas akan mudah leleh maupun menggumpal.
  5. Hindari menyimpan gula di tempat yang lembap. Gula yang disimpan di tempat lembap juga akan lebih mudah menggumpal bahkan mencair.
  6. Agar gula tidak dikerubuti semut, masukkan duan jeruk atau daun cengkeh di dalam gula. Semut tidak suka aroma daun jeruk dan daun cengkeh.
  7. Saat mengambil gula dari wadahnya, gunakan sendok yang bersih dan kering. Kita juga bisa memakai sendok khusus yang memang digunakan untuk mengambil gula.

Itulah cara menyimpan gula agar tahan lama dan tidak menggumpal. Cara yang sangat mudah bukan? Selamat mencoba cara ini dan semoga bermanfaat.

 

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading