Sukses

Lifestyle

Resep Udang Goreng Bumbu Bawang Ketumbar Gurih

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Untuk membuat masakan yang dimasak goreng dengan rasa gurih, lezat dan bikin nagih sebenarnya sangat mudah. Kita cukup memanfaatkan bawang dan ketumbar sebagai bumbu dasar masakan yang kita goreng. Salah satu masakan yang lezat dan gurih dengan bumbu bawang ketumbar ada udang goreng. Seperti apa resepnya? Simak yang berikut ini.

Bahan

  • 500 gram udang (cuci bersih, kupas kulitnya)
  • 1 buah jeruk nipis (ambil airnya)
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt ketumbar
  • Penyedap masakan (jika suka, secukupnya)
  • 2 siung bawang putih
  • 3 cm kunyit
  • Minyak goreng (secukupnya)

Cara Membuat

  1. Cuci bersih udang, kupas kulitnya kemudian beri air perasan jeruk nipis, aduk rata, sisihkan sebentar.
  2. Siapkan bumbu kemudian haluskan.
  3. Masukkan udang ke dalam bumbu, aduk rata. Tunggu kira-kira selama 15 menit agar bumbu meresap.
  4. Panaskan minyak, goreng udang hingga matang dan berwarna merah kecokelatan.
  5. Angkat udang yang telah matang, tiriskan kemudian sajikan.

Resep yang sangat mudah bukan? Selamat mencoba resep ini dan semoga keluarga di rumah suka ya.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading