Sukses

Lifestyle

3 Ide Sajian Homemade Rayakan Valentine Lebih Romantis di Rumah

Fimela.com, Jakarta Hari Valentine adalah momen yang pas banget bagi kamu yang ingin menunjukkan rasa sayang bagi yang terkasih. Nggak hanya dengan pasangan, Valentine juga bisa dirayakan dengan sahabat atau keluarga. Untuk menciptakan kesan private dan 'romantis', merayakan Valentine nggak melulu harus pakai dress dan pergi ke resto mahal untuk dinner.

Valentine kini lebih romantis saat dirayakan di rumah dengan sajian homemade yang dibuat sepenuh hati. Ada 3 ide sajian homemade pakai Royco Bumbu Nasi Goreng Cabe Hijau yang bisa kamu coba. Siapkan bahan-bahannya sekarang, yuk!

Resep Nasi Goreng Cabe Hijau Kekinian

Nasi goreng cabe hijau yang populer banget ini ternyata bisa dibuat di rumah. Nilau plus-nya kalau bikin sendiri, kamu bisa berkreasi pada topping yang diinginkan. Si dia yang suka banget sajian pedas kekinian pasti ingin nambah terus!

Bahan:

  • 3 siung bawang putih, cincang halus
  • 5 butir bawang merah, cincang
  • 1 sdm minyak goreng
  • 2 butir telur
  • 100 gram daging ayam, potong dadu
  • 1,5 sdm margarin
  • 400 gram nasi putih (simpan dulu di kulkas kurang lebih 30 menit)
  • 1,5 adm air
  • 17 gram Royco Bumbu Siap Pakai Nasi Goreng Cabe Hijau

Cara Membuat:

Panaskan minyak dan margarin di atas wajan, tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum. Masukkan potongan daging ayam, masak hingga berubah warna dan matang. Masukkan telur, masak orak arik. Selanjutnya, masukkan nasi putih dan Royco Bumbu Siap Pakai Nasi Goreng Cabe Hijau. Aduk hingga rata, masukkan air. Masak selama 2 menit. Nasi Goreng Cabe Hijau Kekinian siap disajikan selagi hangat dilengkapi kerupuk favorit.

Resep Pizza Mie Cabe Hijau

Pernah kebayang nggak ada pizza mie cabe hijau yang seru banget buat camilan sambil rayakan Valentine? Cocok banget nih kalau kalian berencana nonton film lama berdua.

Bahan:

  • 200 gram mie telur, rebus
  • 75 gram dada ayam tanpa kulit, potong dadu
  • 3 butir telur ayam, kocok lepas
  • 1 buah cabai rawit hijau, iris tipis
  • 1 buah cabai hijau besar, iris serong
  • 1 buah tomat hijau, iris bulat tipis
  • 2 siung bawang putih, cincang kasar
  • 1 bungkus Royco Bumbu Siap Pakai Nasi Goreng Cabe Hijau
  • 1 sdt merica bubuk
  • 1 sdm margarin
  • 4 sdm minyak sayur

Cara Membuat:

Siapkan mangkuk, aduk rata telur, cabe rawit hijau, cabai hijau besar, merica, Royco Bumbu Siap Pakai Nasi Goreng Cabe Hijau dan mie yang telah direbus. Panaskan 2 sdm minyak di wajan anti lengket, tumis bawang putih hingga harum. Masukkan dada ayam, masak hingga matang lalu angkat.

Panaskan wajan anti lengket dengan 2 sdm minyak dan margarin, masukkan adonan telur , masak hingga setengah matang. Taburi ayam di atasnya dan tambahkan irisan tomat hijau. Saat sudah terlihat matang, balik pizza dan masak hingga matang sempurna. Hidangkan di piring saji dan taburi dengan irisan cabe rawit merah sesuai selera.

Resep Dori Fish and Chips Cabe Hijau

Fish and chips adalah sajian khas Inggris yang punya rasa istimewa. Pas banget nih jika ingin disajikan di rumah sebagai salah satu menu rayakan Valentine. Bikinnya gampang banget kok, ada Royco Bumbu Siap Pakai Nasi Goreng Cabe Hijau yang akan memberikan #KejutanRasa pada masakanmu.

Bahan:

  • 400 gram ikan dori, cuci bersih dan potong
  • 150 gram tepung terigu
  • 1 sdt baking powder
  • 1 bungkus Royco Bumbu Siap Pakai Nasi Goreng Cabe Hijau
  • 1 butir telur ayam
  • 125 ml susu
  • 4 buah kentang
  • 1/2 buah bawang bombay, cincang halus
  • 1/2 sdm margarin
  • minyak sayur secukupnya

Cara Membuat:

Kukus kentang hingga matang, kupas kulitnya, potong menjadi 8 bagian dan sisihkan. Siapkan mangkuk,  campurkan tepung terigu, baking powder, Royco Bumbu Siap Pakai Nasi Goreng Cabe Hijau, telur dan susu. Aduk hingga semua bahan tercampur rata, diamkan adonan selama 20 menit. Masukkan potongan ikan ke dalam adonan tepung. Panaskan margarin di wajan dengan api sedang, goreng ikan hingga keemasan, angkat dan tiriskan.

Kini saatnya untuk memasak chips, panaskan margarin di wajan dengan api sedang. Tumis bawang bombay hingga harum, masukkan kentang dan masak hingga matang. Dori fish and chips cabe hijau siap untuk dihidangkan selagi hangat. 

Dari ketiga sajian homemade di atas, mana nih yang paling menarik untuk dicoba? Bagi kamu dan pasangan atau keluarga penggemar pedas, inspirasi masakan menggunakan Royco Bumbu Siap Pakai Nasi Goreng Cabe Hijau ini sangat direkomendasikan.

Yuk buat Valentine makin romantis dengan masakan yang kamu buat sepenuh hati sendiri di rumah. Berikan hadiah masakan istimewa untuk mereka yang tersayang bareng Royco Bumbu Siap Pakai Nasi Goreng Cabe Hijau. Selamat mencoba!

 

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading