Sukses

Lifestyle

Kafe Bergaya Kontemporer dengan Rasa Nusantara di Jakarta Barat

Fimela.com, Jakarta Siapa yang tak kenal dengan Mpu Tantular? Pujangga sastra Jawa itu merupakan salah satu pejuang akan kemerdekaan Indonesia. Bagaimana jika semangat Mpu Tantular disalurkan menjadi sebuah kafe bergaya kontemporer yang khas?

Kakak beradik Kyle Kusuomo dan Kane Kusumo mendirikan Tantular Cafe yang terinspirasi dari semangat Mpu Tantular untuk mengangkat nilai keragaman. Kafe berdekorasi etnik inipun menyajikan nuansa kontemporer dengan cita rasa nusantara yang didirikan di daerah Pesanggrahan, Jakarta Barat.

Masakan Indonesia menjadi menu yang diusung di kafe ini. Memadukan antara bahan, rasa, dan aroma yang sangat istimewa menjadi kunci utama untuk menyajikan masakan nusantara. Seperti bubur manado, soto kwali, pecel kraton, dan nasi goreng kampung.

Sementara, Tantular Cafe juga menyajikan Therapy Juice yang menyehatkan. Bagi pecinta kopi, Tantular Cafe memiliki salah satu sajian kopi yang khas. Di mana kopi americano disajikan dalam kondisi beku kemudian dituang susu panas dan gula.

 

Kafe bergaya modern yang bisa dijadikan sebagai CoWorking Space

Kafe inipun memiliki konsep modern ekletik sehingga mampu menghadirkan resep masakan yang diwariskan dari generasi ke generasi dengan sentuhan internasional. Dengan nuansa yang kasual, Tantular Cafe bisa menjadi oase di tengah kepadatan Jakarta dengan menghadirkan area permainan, green corner, dan kegiatan yang diikuti komunitas di akhir pekan.

Bukan hanya sebagai tempat makan atau bercengkrama bersama teman, Tantular Cafe ini membuka ruang bagi para pekerja kreatif yang membutuhkan ruang bekerja. Di mana Tantular Cafe juga merupakan sebuah hub yang dilengkapi dengan beragam fasilitas lengkap, seperti proyektor, inkubator bagi para pengrajin dan seniman yang hendak memamerkan karya seninya melalui kuratorial.

Interior di Tantular Cafe memadukan sentuhan gaya industrial dan modern dengan menggunakan material alam dan tektonik masa kini. Menghubungkan ruang luar dan dalam, kafe Tantular memberikan alternatif ruang yang saling terintegrasi. Di area indoor didominasi oleh nuansa natural, sementara di area outdoor dihiasi oleh pepohonan yang tropis. Sehingga elemen dekorasi yang dihadirkan Tantular Cafe memberikan atmosfir modern.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading