Sukses

Lifestyle

Retaknya Hubungan yang Tampak Baik-Baik Saja Bisa Disebabkan 4 Hal Ini

Fimela.com, Jakarta Sebuah hubungan perlu dilandasi dengan cinta dan komitmen yang kuat. Menjaga keutuhan hubungan pun perlu diupayakan bersama. Tapi kadang kita tak menyadari ada sikap-sikap kita yang "beracun" dan membuat hubungan yang tampak baik-baik saja jadi retak.

Seperti yang dilansir dari womanitely.com, menurut para pakar hubungan asmara, ada empat kebiasaan yang bisa menyebabkan keretakan dan kehancuran sebuah hubungan. Apa sajakah? Langsung simak di sini, ya.

1. Menghindari Masalah

Memang tak menyenangkan bila harus bertengkar dan berdebat. Tapi bila dari pertengkaran akhirnya bisa sama-sama belajar dan menemukan solusi terbaik, maka itu lebih baik daripada hanya mendiamkan sebuah masalah. Menghindari atau mendiamkan masalah hanya akan menciptakan bom waktu yang bisa meledak kapan saja. Bahkan rasa nyaman dalam hubungan bisa berkurang bila masalah yang ada tak pernah dibicarakan dan dibahas bersama.

2. Berpikiran Negatif Setiap Saat

Dia tak lagi perhatian seperti dulu, pasti dia sudah tak cinta lagi. Dia selalu telat membalas pesanku, pasti dia sedang selingkuh dengan perempuan lain. Jika kita terus berpikiran negatif seperti itu, hubungan bisa retak tanpa kita sadari. Sebelum berprasangka dan berpikiran negatif, ada baiknya untuk melakukan klarifikasi terlebih dahulu. Selalu cek kenyataan dan realita yang sebenarnya sebelum mengambil kesimpulan.

3. Terlalu Terobsesi pada Pasangan

Segala yang berlebihan memang tidak baik. Termasuk dalam hal perasaan cinta. Bila kita terlalu terobsesi pada pasangan atas nama cinta dan memberikan segalanya pada pasangan tanpa berpikir jernih, kita akan merasa terjebak sendiri dalam hubungan yang tak sehat. Tetaplah perlu untuk meluangkan waktu bersama teman-teman dan keluarga. Juga kita tetap perlu melakukan hal-hal atau aktivitas yang kita suka dan butuhkan.

4. Terlalu Menuntut Kesempurnaan

Kalau kita terlalu menutut segalanya serba sempurna pada pasangan, ujungnya nanti kita akan merasa kecewa sendiri. Tak bisa kita mengharapkan pasangan bersikap sesuai dengan ekspektasi atau keinginan kita setiap saat. Bahkan kita sendiri juga tak bisa selalu tampak sempurna di depan pasangan setiap waktu. Semua kelebihan dan kekurangan yang ada perlu kita terima dengan seutuhnya dengan tetap berupaya untuk bisa sama-sama meningkatkan kualitas diri bersama pasangan.

Semoga kita bisa menjalin dan menjaga hubungan yang ada saat ini dengan sebaik mungkin, ya. Semua suka dan duka yang hadir dalam hubungan akan memberi warna-warni sendiri dalam hidup kita.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading